Kenakan Pakaian Ihram, Nia Ramadhani Dibilang Mirip Bidadari

Sebelum menjalan puncak ibadah haji, Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie terlebih dahulu menunaikan ibadah umrah.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 18 Agu 2018, 11:40 WIB
Diterbitkan 18 Agu 2018, 11:40 WIB
Nia Ramadhani
Sebelum menjalan puncak ibadah haji, Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie terlebih dahulu menunaikan ibadah umrah. [Foto: Google]... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Tahun ini Nia Ramadhani berkesempatan menunaikan rukun Islam yang kelima bersama sang suami, Ardi Bakrie. Sejak tiga hari lalu, mereka telah tiba di Tanah Suci untuk menunaikan ibadah tersebut.

Sebelum berhaji, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie terlebih dahulu menunaikan umrah. Di sela-sela ibadah, pasangan yang menikah sejak 2010 silam ini berfoto di depan Kakbah bersama beberapa jemaah lainnya.

"Alhamdulillah baru selesai melaksanakan ibadah umroh bersama saudara2. Smga diterima Allah SWT. Amiin," tulis Ardi Bakrie sebagai keterangan foto di Instagramnya, Jumat (17/8/2018).

Dalam foto itu, Ardi Bakrie memperlihatkan senyum dalam balutan busana ihram, begitu juga dengan istrinya. Nia Ramadhani terlihat anggun dengan jilbab yang ia kenakan di Masjidil Haram, Makkah.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Saksikan video berikut ini:

Dipuji

Nia Ramadhani
[Foto: Instagram Ardi Bakrie]... Selengkapnya

Komentar warganet pun berhamburan datang.

"SubhanaAllah mb nia seperti melihat bidadari," ujar pengguna akun Instagram @bilal.malika.

"Masya allah. Mbak nia cantik apalagi kl berpakaian begini malah tambah semakin cantik," tulis @le.nny9016.

"Masya Allah nia makin cantik pakai hijab, smoga dapat hidayah untuk selalu menutup aurat," tambah @anisah.fia.

Sempat Dikritik

Nia Ramadhani
[Foto: Instagram]... Selengkapnya

Sementara itu, sebelumnya Nia Ramadhani sempat menuai protes dari sejumlah warganet. Tak seperti kebanyakan jemaah haji lainnya, Nia Ramadhani memilih tak mengenakan busana muslim ataupun hijab dalam perjalanan ke Tanah Suci.

Mengintip akun Instagram fanbase Nia Ramadhani, ibu dari tiga orang anak ini terlihat memakai busana kasual saat di bandara. Ia mengenakan kaus hitam berlengan pendek yang dipadukan dengan celana panjang berwarna senada.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya