Alasan Christine Hakim Semangat Berakting di Dancing in the Rain

Perannya dalam film Dancing in the Rain, terbilang istimewa bagi Christine Hakim.

diperbarui 14 Okt 2018, 15:30 WIB
Diterbitkan 14 Okt 2018, 15:30 WIB
[Fimela] Christine Hakim
Perannya dalam film Dancing in the Rain, terbilang istimewa bagi Christine Hakim.

JawaPos.com, Jakarta Akting aktris senior Christine Hakim bisa kembali disaksikan dalam film terbarunya yang bertajuk Dancing in the Rain. Perannya dalam film ini, yakni sebagai seorang nenek dari anak berkebutuhan khusus, ternyata terbilang istimewa bagi Christine Hakim. 

Dilansir dari JawaPos.com, Christine Hakim menyebutkan tak banyak film yang mengisahkan tentang anak berkebutuhan khusus di Tanah Air. Karenanya, ketika kali pertama ditawari untuk bermain dalam Dancing in the Rain, Christine Hakim tak perlu pikir panjang untuk menerimanya.

"Jujur saja yang membuat saya passionate di film ini adalah motivasi yang kuat tentang anak-anak yang berkebutuhan khusus yang sudah menjadi concern saya selama bertahun tahun," ujar Christine Hakim di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, (11/10/2018).

Selain itu, perannya sebagai orangtua sangat bermakna baginya. Terlebih yang dalam kehidupan nyata ia memang tidak memiliki anak kandung. Sehingga Dancing in The Rain pun berarti banyak bagi perempuan berusia 61 tahun itu.

"Peran ini punya makna sendiri bagi saya, karena kan dalam kehidupan nyata saya enggak punya anak biologis, jangankan cucu," tutur Christine Hakim.

 

Pujian untuk Dimas Anggara

[Fimela] Christine Hakim
Christine Hakim

Selama proses syuting, Christine Hakim pun menjalin kedekatan dengan sang lawan main, Dimas Anggara. 

Menurutnya, karakter Dimas Anggara yang sangat mudah bersahabat dengan semua orang juga memudahkan dirinya berperan. Terlebih, akting Dimas Anggara sebagai anak berkebutuhan khusus terlihat alami dan tidak memaksa.

 

Sayang Betulan

[Fimela] Christine Hakim
Christine Hakim. (Deki Prayoga/Fimela.com)

"Karena Dimas begitu humble, loveble, santun, jadi sayang saya ke dia nggak dibuat-buat, jadi luar biasa," ucap Christine tentang lawan mainnya di film produksi Screenlay Films dan Legacy Pictures itu.

Film Dancing in The Rain rencananya akan tayang di bioskop Tanah Air mulai 18 Oktober 2018. (yln/JPC)

 

Simak berita menarik lain di JawaPos.com di sini. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya