Dirawat di Rumah Sakit, Ini Pernyataan Ari Lasso soal Kondisinya

Ari Lasso harus mendapatkan perawatan intensif karena penyakit punggung yang dideritanya.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 28 Okt 2018, 09:00 WIB
Diterbitkan 28 Okt 2018, 09:00 WIB
[Bintang] Ari Lasso
Ari Lasso

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi Ari Lasso belum lama ini harus dilarikan ke rumah sakit, lantaran penyakit punggung yang sudah lama dideritanya. Ari Lasso terpaksa harus mendapatkan perawatan intensif di RS Premier Bintaro, Tangerang Selatan, lantaran sempat terjatuh karena sakit backpain-nya itu. 

Beberapa hari di rumah sakit, kini kondisi Ari Lasso sudah mulai membaik. Ia pun mengunggah video di social media bahwa dirinya sudah sehat dan mengaku telah menjalani terapi atas penyakitnya itu.

"Hai teman-teman, puji tuhan badan sudah mualai enak, tadi usai menjalani terapi dan jalannya sudah enakan. Barusan mandi dan keramas, pakai hairdryer, badan terasa tidak sakit," ujar penyanyi asal Surabaya ini dalam rekaman videonya.

Lepas Infus

Ari Lasso [instagram]
foto Instagram

Tak hanya itu, Ari Lasso juga sudah tidak mengunakan infus seperti saat pertama kali dirawat. Ia telah menjalani tes kesehatan guna kesembuhan penyakit punggung, yang membuat beberapa shownya terganggu.

"Infus, pain killer juga sudah disetop. Hari ini dites lagi oleh dokter, mudah-mudahan minggu depan bisa pulih total dan bisa kembali balik ke panggung," ucap pria kelahiran 17 Januari 1973 ini.

Terima Kasih

[Bintang] Ari Lasso
Ari Lasso

Tak Lupa, Ari Lasso mengucapkan terimakasih atas doa untuk kesembuhannya. Ia berharap, kembali sehat dan secepatnya bisa menjalani aktifitasnya seperti biasa.

"Terima kasih kepada teman-temannya yang memberikan doa dan dukungan. Maaf tidak bisa bales satu-satu. Terima kasih banyak," kata ayah 4 anak ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya