Warganet Klarifikasi Kepada Ruben Onsu soal Bullying di Dunia Maya

Warganet itu pun meminta maaf kepada Ruben Onsu.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 22 Jun 2020, 19:20 WIB
Diterbitkan 22 Jun 2020, 19:20 WIB
[Fimela] Ruben Onsu
Warganet itu pun meminta maaf kepada Ruben Onsu. (Adrian Putra/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta - Ruben Onsu belum lama ini diterpa masalah yang membuatnya sedih. Belum juga kelar masalah tersebut, ia kembali mendapatkan perkataan tak menyenangkan dari salah satu warganet.

Warganet tersebut menuliskan kata-kata tersebut di kolom komentar. Lantaran menyangkut anak-anaknya, Ruben Onsu akhirnya meng-capture dan menjadikan foto dalam unggahannya di akun Instagram terverifikasi miliknya, Senin (22/6/2020).

Dalam tulisan tersebut, ketiga anak Ruben Onsu dikatai menjadi tuyul.

Ditegur

Ruben Onsu
Presenter kondang Indonesia, Ruben Onsu mengangkat Betrand Peto menjadi anak pertama dan laki-lakinya. Ruben Onsu terlihat melakukan photoshoot untuk mengabadikan momen bahagia itu. (Liputan6.com/IG/@ruben_onsu)

Mendapat pernyataan tersebut, Ruben Onsu pun menegurnya dalam keterangan foto.

"Saya bahkan tdk berucap di social media saya kemarin2 ini, tp saya TEGASKAN anda berucap ke arah keluarga saya dan ketiga anak saya ini sangat lah tak sesuai dgn usia anda saat ini," tulis Ruben Onsu.

 

Diingatkan

Ruben Onsu
[Foto: Instagram Ruben Onsu]

Bahkan bapak tiga anak ini juga mengingatkan warganet yang nama akunnya @victorinasigarlaki ini untuk menjaga lisannya.

"Berucaplah dgn kata yang baik maka akan menjadi doa untuk dirimu sendiri tp saya doa kan ibu sehat selalu panjang umur dan paham kalau kata2 ibu menyakiti org lain dan jng anggap ini sebuah bercandaan ya ibu yg cantik @victorinasigarlaki ??Nih saya post ya bu dari pada nyelip2 di coment," paparnya.

 

Buka Suara

Ruben Onsu (Foto: Instagram/@victorinasigarlaki)
Ruben Onsu (Foto: Instagram/@victorinasigarlaki)

Komentarnya diunggah Ruben Onsu di feednya, membuat akun yang diduga seorang perempuan ini buka suara. Ia mengaku akunnya diretas orang.

Ia mengungkapkan di Instagram Story, Senin (22/6/2020).

 

Minta Maaf

Di unggahan yang sama, ia juga meminta maaf kepada Ruben Onsu.

"Mohon Maaf Sebesar-besarnya ... Akun saya di Hack oleh orang yang tidak bertanggung jawab, saya tidak tahu apa ini pun saya di bantu oleh saudara-saudara saya... Saya memohon maaf... Saya di Hack akunnya," tulisnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya