Liputan6.com, Seoul - Drakor The Penthouse 2 akhirnya tayang mulai 19 Februari 2021. Siapa sangka, baru memasuki episode kedua, drama unggulan SBS sudah berhasil memecahkan rekor rating tinggi.
Menurut Nielsen Korea, episode kedua drama yang ditulis oleh Kim Soon Ok ini mencetak peringkat nasional rata-rata sebesar 15,1 persen pada bagian pertama dan 20,4 persen untuk bagian kedua.
Pada episode pertama, drakor The Penthouse 2 berhasil meraih rating sebesar 16,7 persen skala nasional untuk bagian pertama dan 19,1 persen pada bagian kedua.
Advertisement
Tentu ini pencapaian luar biasa. Sebab pada musim pertama episode pertama, drama ini hanya memperoleh rating sebesar 9,2 persen untuk tingkat nasional, sementara episode keduanya sekitar 10,1 persen.
Baca Juga
Vincenzo
Pesaingnya, Vincenzo, yang dibintangi Song Joong Ki yang tayang di tvN juga mendapat rating memuaskan. Mengutip Soompi, episode pertama drama itu mencetak peringkat nasional rata-rata 7,7 persen dan 9,5 persen di bagian dua.
Advertisement
Tertinggi Ketiga
Ini menjadikannya peringkat premier tertinggi ketiga dari setiap drama akhir pekan dalam sejarah tvN. Vincenzo dikalahkan Mr. Sunshine, yang juga ditayangkan di tvN dengan rating episode perdana sebesar 8,9 persen. Selanjutnya ada Mr. Queen yang dimulai dengan rating rata-rata 8,0 persen.
Rahasia Kesuksesan The Penthouse
Dalam sebuah wawancara, sutradara drama The Penthouse 2, Joo Dong Min mengungkap salah satu resep sukses serial garapannya. "Salah satu kelebihan yang dimiliki SBS adalah dari tim yang bertanggung jawab atas elemen artistik,"Â Joo Dong Min mengulas.
"Kurasa hasil akhirnya bisa bagus karena sutradara artistik dan tim CG sangat berkemampuan tinggi. Kami memiliki kerja tim yang bagus dari kolaborasi di drama sebelumnya," kata sineas yang sebelumnya menangani mega-drama Empress Ki.
Advertisement