Dinda Hauw dan Rey Mbayang Panik Anaknya Demam Hingga 38 Derajat Celsius

Dinda Hauw dan Rey Mbayang menjadi panik saat tahu anak demam hingga 38 derajat celcius, dan tak berhenti menangis.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 25 Jun 2021, 14:30 WIB
Diterbitkan 25 Jun 2021, 14:30 WIB
[Fimela] Dinda Hauw dan Rey Mbayang
Dinda Hauw dan Rey Mbayang menjadi panik saat tahu anak demam hingga 38 derajat celcius, dan tak berhenti menangis. (Instagram/dindahw)

Liputan6.com, Jakarta - Baru beberapa hari menjadi orangtua, Dinda Hauw dan Rey Mbayang dibuat panik. Anaknya, Arshakalif Muhammad Mbayang, mengalami demam tinggi hingga mencapai 38 derajat celcius.

Apalagi pada hari itu anak bintang film Surat Kecil Untuk Tuhan  tak henti-hentinya menangis karena demam tinggi, sehingga membuat dirinya semakin panik.

"Untuk pertama kali nya aku & @rey_mbayang kemarin ngerasain panik, khawatir sampai nangis karna suhu badan @arshaka_mbayang tiba tiba demam 38derajat sampe lemes😢," tulsi Dinda Hauw.


Penyebab

Anak Dinda Hauw alami demam tinggi hingga 38 drajat celcius
@dindahw

Dijelaskan Dinda Hauw, semua itu terjadi karen ASI-nya yang masih sedikit. Padahal kebutuhan anaknya harus banyak mengkonsumsi ASI, minimal dua jam sekali.

"Pas tau penyebabnya adalah Asi ku yang masih sedikit.. Huhu," tulis Dinda Hauw lagi.


Perjuangan Orangtua

6 Momen Lahiran Anak Pertama Dinda Hauw, Dikaruniai Bayi Laki-laki
Dinda Hauw dan Rey Mbayang dikaruniai anak pertama berjenis kelamin laki-laki. (Sumber: Instagram/@rey_mbayang)

Dari hal ini, Dinda Hauw baru merasakan bagaimana perjuangan orangtua dalam mengurus buah hatinya. Apalagi kasih orangtua kepada anaknya tak berbatas.

"Emang bener ya ketika kamu sudah menjadi orang tua kamu bener2 baru sadar bahwa kasih sayang orang tua itu tanpa batas dan tanpa pamrih… Masya Allah," tulisnya lagi.


Terima Kasih

Keluarga Kecil Dinda Hauw dan Rey Mbayang
Ungkapan buah jatuh tak jauh dari pohonnya nampaknya cocok untuk Arshakalif Muhammad Mbayang, yakni anak dari Rey Mbayang dan Dinda Hauw. Seperti kedua orang tuanya, baby Arshaka sudah memiliki fans sejak lahir. (Instagram/dindahw)

Untuk itu Dinda Hauw mengucapkan terimakasih kepada sang bunda yang telah melahirkan dan membesarkannya dengan kasih sayang. Ia pun berdoa agar ibunya selalu diberi kesehatan.

"Mama, terimakasih ya @hulwatihusna sudah melahirkan dan merawat Dinda hingga dinda bisa tumbuh menjadi sosok perempuan kuat seperti sekarang.. sehat-sehat terus ya ma," tulisnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya