Liputan6.com, Jakarta Hati Rey Mbayang sedang berbunga. Pasalnya, Dinda Hauw yang dinikahinya di Jakarta pada 10 Juli 2020 melahirkan bayi laki-laki lewat bedah cesar di Rumah Sakit Bina Medika Bintaro.
Lahir pada Minggu (20/6/2021), bayi itu dinamai Arshakalif Muhammad Mbayang. “Alhamdulillah telah lahir putra pertama kami Arshakalif Muhammad Mbayang Bb: 3045 g, Pb : 48,5 cm, jam 13:28,” cuitnya di Instagram.
Advertisement
Baca Juga
Sebagai musisi, Rey Mbayang dan Dinda Hauw mempersembahkan lagu untuk si buah hati. Single baru bertajuk “Sempurnakan Hariku” diperkenalkan ke publik, Selasa (22/6/2021).
Maaf Ayah Enggak Kuat
“Maaf ayah ga kuat jadinya mewek. Dari hati untuk buah hati #SempurnakanHariku. Bismillah ya nak, ayah bikin kenang-kenangan buat kamu @arshaka_mbayang,” tulis Rey Mbayang menyertai cuplikan video persalinan istri di akun Instagram terverifikasinya.
Hingga artikel ini disusun, video yang dilatari penggalan lagu “Sempurnakan Hariku” itu ditonton lebih dari sejuta kali padahal belum genap lima jam diunggah. Kolom komentar akun Instagram Rey Mbayang kebanjiran ribuan doa dan selamat.
Advertisement
Direspons Tiara Andini
“Alhamdulillah, aku ikut terharu litanya. Selamat yaaa buat ayah rey dan bunda dindaa,” cetus Tiara Andini yang menyematkan emotikon wajah dengan mata berkaca-kaca. “Terharu,” sahut Syakir Daulay.
Rey Mbayang menjelaskan, “Sempurnakan Hariku” yang dipayungi Falcon Music mengekspresikan kebahagiannya dan Dinda Hauw dalam menyambut status baru sebagai orangtua.
Makin Lengkap, Makin Bahagia
“Lagu ini terinspirasi dari kebahagiaan saya saat dikaruniai Allah buah hati. Intinya, kehadiran buah hati menyempurnakan hari-hari saya dan istri,” aktor kelahiran Manado, 15 November 1998, ini menjelaskan.
“Makin lengkap (hidup saya) setelah menikah dengan Dinda. Sekarang baby Shaka semakin membuat bahagia. Excited banget karena ini lagu spesial, persembahan dari hati buat anak saya Shaka,” imbuh Rey Mbayang.
Advertisement
Tularkan Kebahagiaan
Video klip “Sempurnakan Hariku” menampilkan sejumlah momen Rey Mbayang dan Dinda Hauw jelang persalinan. Tak ada doa lain yang dilantunnya selain si kecil tumbuh sehat dan kelak menjadi manfaat bagi sesama.
Harapan lain, lagu ini menularkan kebahagiaan yang tengah dinikmati Rey dan Dinda. “Semoga rasa lagu ini tentang kebahagian ikut dirasakan banyak orang dan bisa diterima teman-teman,” ia mengakhiri.