Alasan Rey Mbayang dan Dinda Hauw Tak Lagi Pamer Kemesraan di Instagram

Rey Mbayang dan Dinda Hauw fokus membesarkan anak mereka.

oleh Aditia Saputra diperbarui 06 Sep 2021, 14:20 WIB
Diterbitkan 06 Sep 2021, 14:20 WIB
Jadi Suami Siaga, Ini 7 Potret Rey Mbayang Dampingi Dinda Hauw Selama Hamil
Potret Rey Mbayang jadi suami siaga bagi Dinda Hauw. (Instagram/@rey_mbayang)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Rey Mbayang dan Dinda Hauw mulai terbilang jarang meng-update kebersamaan mereka di akun Instagram. Keduanya hanya sesekali mengunggah video dan foto anak mereka. 

Sampai akhirnya, ada penggemar Rey Mbayang dan Dinda Hauw yang memprotes mereka.

"Rey Dinda jangan lama-lama ngumpet di goa. Nongol kali, pada kangen story kalian," tulis salah satu penggemar tersebut ke Direct Message (DM) Rey Mbayang.

 

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Unggahan

Rey Mbayang dan Dinda Hauw. (Foto: Instagram @rey_mbayang)
Rey Mbayang dan Dinda Hauw. (Foto: Instagram @rey_mbayang)... Selengkapnya

Rey yang mengetahui adanya DM ini pun menjawabnya melalui sebuah unggahan Instagram Story. Selain itu, lelaki 22 tahun itu mengungkapkan bahwa media sosial sedang 'rawan'. 

“Kok tau hehe. Maaf ya, terlalu nikmatin waktu sama keluarga (emoji tertawa). Seoalnya social media lagi rawan nih. Terlalu banyak orang-orang yang lupa diri, lagi sibuk ngurusin dosa orang sampe lupa dosa sendiri. Dan gak bisa ditegur, waduh pokoknya menuju tak terbatas," bunyi balasan Rey.

 

Salam

[Fimela] Dinda Hauw dan Rey Mbayang
Dinda Hauw dan Rey Mbayang (Instagram/dindahw)... Selengkapnya

Rey pun menyampaikan salam kepada orang-orang untuk menggunakan media sosial secara bijak. 

“Salam untuk orang baik yang masih bijak menggunakan sosmed, semoga rezeki lancar, hidup selalu bahagia," tandasnya.

 

Video

Sejak memiliki seorang anak, Muhammad Arshakalif Mbayang, baik Dinda maupun Rey lebih sering mengunggah video putranya itu daripada kebersamaan mereka berdua.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya