Sebelum Arian Bersuara, Gofar Hilman Ngeluh Tak Pernah Dikontak Sejak Diterpa Isu Pelecehan

Surat terbuka untuk Gofar Hilman diduga dipicu oleh viral video pengakuan sang mantan penyiar radio yang tak pernah dihubungi Arian.

oleh Wayan Diananto diperbarui 16 Apr 2022, 14:33 WIB
Diterbitkan 16 Apr 2022, 14:00 WIB
Gofar Hilman. (Foto: Instagram @gofarhilman)
Gofar Hilman. (Foto: Instagram @gofarhilman)

Liputan6.com, Jakarta Surat terbuka Arian untuk Gofar Hilman yang diunggah di laman silangselimpat pada 15 April 2022 viral. Dalam surat itu, personel band Seringai membahas cara Gofar Hilman menyikapi dan menyelesaikan kasus dugaan pelecehan seksual yang menjeratnya.

Selain itu, ia menjelaskan posisi Gofar Hilman di restoran Lawless Jakarta termasuk minta maaf telah berkata kasar hingga mendiamkan mantan penyiar radio tersebut. Lantas, mengapa Arian menulis surat terbuka? Netizen +62 pun berspekulasi.

Diduga, pemantiknya ujaran Gofar Hilman saat diundang jadi bintang tamu sebuah Podcast. Di situ, ia berkeluh kesah soal dugaan pelecehan seksual yang menderanya tahun lalu dan bagaimana perlakuan para sahabat setelahnya.

Cuplikan video pengakuan Gofar Hilman muncul di akun Tiktok @pomben**** lalu diunggah ulang akun Twitter @zeddy**** pada 6 April 2022. Hingga artikel ini disusun, cuplikan video ini disaksikan lebih dari 1,9 juita kali dan disukai hampir 4.000 orang.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Yang Gue Sesalkan

Gofar Hilman. (Foto: Instagram @pergijauh)
Gofar Hilman. (Foto: Instagram @pergijauh)

“Yang gue sesalkan adalah terutama Arian. Arian tuh seakan percaya bahwa gue melakukan hal itu. Dan dia adalah satu-satunya orang yang tidak pernah WhatsApp, nanyain keadaan gue,” kata Gofar Hilman yang tampil dengan kaus hitam lengan panjang plus kacamata.

Gimana masalahnya? Lonya gimana, Far? Ucup sudah pasti, Sammy masih, Ronny dia tegas di meja tapi di belakang japri bantuin. Dia bantuin gue tuh. Cuma Arian doang yang enggak pernah kontak,” ia buka kartu.

Sekalinya Kontak...

Gofar Hilman. (Foto: Instagram @pergijauh)
Gofar Hilman. (Foto: Instagram @pergijauh)

Padahal, Gofar Hilman kala itu butuh dukungan mengingat ia jadi bulan-bulanan netizen +62 terkait dugaan pelecehan seksual. Namanya menghiasi daftar trending topic Twitter Indonesia dan menghiasi kepala berita berbagai media daring.

Suatu hari, masih menurut Gofar Hilman, Arian menghubunginya. “Sekalinya kontak, itu karena ada kewajiban yang harus dilaksanakan sama Arian terhadap gue untuk urusan kantor ya. Yang pada akhirnya dia dipaksa Sammy untuk WhatsApp gue,” beber Gofar Hilman.

Reaksi Netizen

Unggahan Arian soal surat terbuka untuk Gofar Hilman. (Foto: Dok. Instagram terverifikasi @aparatmati)
Unggahan Arian soal surat terbuka untuk Gofar Hilman. (Foto: Dok. Instagram terverifikasi @aparatmati)

Bahasa Arian menyinggung perasaan Gofar Hilman. “Dan ketika WhatsApp gue, dia masih kayak ngomong: Kalau lo mau jadiin gue kambing hitam, try your best deh. An***g ini nantang nih, cuy?” selorohnya.

Berdasarkan pantauan Showbiz Liputan6.com, Arian juga memublikasikan tautan surat terbuka untuk Gofar Hilman di akun Twitter pribadinya, 15 April 2022. Saat artikel ini disusun, lebih dari 15 ribu orang menyukai tautan ini. Sejumlah netizen merespons positif.

“You sir, have my respect,” cuit Veronica Koman. “Tajem bgt. membungkam mulut bocil2 fans sebelah. keputusan bisnis memang sepatutnya ga diintervensi dgn isu pertemanan,” akun @cinta**** menimpali.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya