Chandrika Chika Jalani Pemeriksaan Menjadi Saksi Kasus Dugaan Pengeroyokan, Berpotensi Jadi Tersangka?

benarkah Chandrika Chika bisa menjadi tersangka kasus dugaan pengeroyokan yang melibatkan Putra Siregar dan Rico Valentino?

oleh Meiristica Nurul diperbarui 21 Apr 2022, 21:00 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2022, 21:00 WIB
Gaya Chandrika Chika dengan Outfit Serba Hitam, Menawan
Chandrika Chika, cewek viral yang kini sudah miliki lebih dari 1,8 juta followers di Instagram. Gaya penampilannya kini selalu disorot publik termasuk saat ia memakai outfit warna hitam. Dengan warna hitam, penampilan Chika terlihat simpel tapi menawan. (Liputan6.com/IG/@chndrika_)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kasus dugaan pengeroyokan yang melibatkan Putra Siregar dan juga Rico Valentino masih bergulir. Kedua pria ini sampai saat ini masih menjalani penahanan di Polres Metro Jakarta Selatan.

Nama Chandrika Chika pun terseret kasus ini lantaran cewek 22 tahun ini berada di Tempat Kejadian Peristiwa (TKP) saat baku hantam tersebut terjadi. Bahkan, kabarnya, Chika menjadi penyebab pertikaian tersebut.

Pada Kamis (21/4/2022), mantan kekasih Thariq Halilintar memenuhi panggilan penyidik untuk dimintai keterangan sebagai saksi atas kasus Putra Siregar dan Rico Valentino.

Cewek yang tergabung dalam manajemen milik Raffi Ahmad ini menjalani pemeriksaan selama dua jam. Diakuinya, proses pemeriksaan berjalan lancar dan ia pun dicecar sebanyak 20 pertanyaan.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Simpang Siur

Terlibat Kasus Pengeroyokan, Putra Siregar dan Rico Valentino Ditangkap
Putra Siregar... Selengkapnya

AKBP Ridwan Soplanit, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan membenarkan bahwa Chandrika Chika diperiksa sebagai saksi. Ada kabar simpang siur mengenai keterangan tentang Chandrika Chika.

"Jadi keterangan awal bahwa memang tadi itu Chika di TKP sempat berpindah dari meja pelapor dan terlapor. nanti kita periksa lagi lebih detil lagi, lebih rinci lagi," paparnya.

 

Jadi Tersangka?

7 Potret Chandrika Chika, Netizen TikTok Viral Karena Joget Papi Chulo
Chandrika Chika... Selengkapnya

Apabila Chandrika Chika ternyata terlibat dalam masalah pengeroyokan ini apakah berpotensi bakal menjadi tersangka? Ridwan pun memberikan penjelasan.

"Nah kita akan lihat rangkaian itu. Apakah dia bagian dari permasalahan itu? Maka itu kita akan kita tindak lanjuti," bebernya.

 

Baik-Baik Saja

Terlibat Kasus Pengeroyokan, Putra Siregar dan Rico Valentino Ditangkap
Putra Siregar dan Rico Valentino... Selengkapnya

Sementara, saat ini Putra Siregar dan Rico Valentino yang tengah meringkuk di penjara dalam kondisi sehat. "Putra sampai saat ini baik-baik saja. Rico juga baik-baik saja," lanjut Ridwan.

Sementara, salah satu kerabatnya sempat menjenguk namun tak bertemu dengan Putra Siregar karena sedang beribadah. Tak ada hal yang paling diinginkan Putra Siregar saat ini untuk dibawakan.

"Paling yang penting bini sama anak," jawabnya sambil sibuk memasukkan barang ke dalam mobil.

Infografis: 4 Unsur Wisata Ramah Lingkungan atau Berkelanjutan
4 Unsur Wisata Ramah Lingkungan atau Berkelanjutan... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya