Ernest Prakasa Beberapa Kali Kerja Bareng Korban Dugaan Kekerasan yang Dilakukan Andi Bachtiar Yusuf: Enggak Percaya Dia Bikin Gara - Gara

Ernest Prakasa megimbau kepada seluruh insan perfilman untuk berani bersuara jika mengalami hal yang tidak mengenakkan di lingkungan kerja.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 02 Sep 2022, 13:00 WIB
Diterbitkan 02 Sep 2022, 13:00 WIB
[Bintang] Kekerasan Seksual
Ilustrasi kekerasan terhadap perempuan. | via: requisitoire-magazine.com

Liputan6.com, Jakarta - Nama Andi Bachtiar Yusuf beberapa waktu belakangan menjadi pembicaraan publik. Sutradara yang mengklaim dirinya sebagai sutradara terganteng itu dituding melakukan kekerasan terhadap salah satu kru perempuan.

Isu ini tentunya juga menjadi perhatian seluruh insan perfilman. Salah satu yang juga ikut "mengawal" masalah ini adalah Ernest Prakasa.

Melalui Twitter-nya, Ernest sudah menaruh perhatian kepada masalah kekerasan ini sejak isu tersebut mencuat di media sosial.

"Ada kabar sutradara laki-laki melakukan kekerasan verbal dan fisik ke kru perempuan. Gw pribadi memilih untuk menyebut nama pelaku apabila sudah mendapat izin dari korban. Kita tunggu perkembangan kasusnya," tulis Ernest Prakasa beberapa waktu lalu.

Berani Bersuara

Ernest sudah menaruh perhatian kepada masalah kekerasan ini sejak isu tersebut mencuat di media sosial.
Ernest sudah menaruh perhatian kepada masalah kekerasan ini sejak isu tersebut mencuat di media sosial. (twitter.com/@ernestprakasa)

Benar saja, Ernest Prakasa selalu mengunggah perkembangan kasus ini. Termasuk juga dari respons Asosiasi Sutradara Indonesia. Ernest Prakasa kemudian megimbau kepada seluruh insan perfilman untuk berani bersuara jika mengalami hal yang tidak mengenakkan di lingkungan kerja khususnya di industri perfilman.

"Pernyataan resmi dari asosiasi sutradara Indonesia. Buat teman-teman kru semua, kalo ada tindakan kekerasan / pelecehan / lain-lain, jangan sungkan untuk speak out. Kita berjuang sama-sama demi lingkungan kerja yang lebih nyaman. 🤍," tulis Ernest Prakasa lagi.

 

Klarifikasi

Unggahan Cut Qitha soal dugaan kekerasan yang dilakukan Andi Bachtiar Yusuf. (Foto: Dok. Instagram @cutqitha)
Unggahan Cut Qitha soal dugaan kekerasan yang dilakukan Andi Bachtiar Yusuf. (Foto: Dok. Instagram @cutqitha)

Tak hanya itu, Ernest Prakasa juga ikut mengunggah klarifikasi si korban kekerasan yang dituding mendapat tamparan karena sikapnya yang dianggap nyolot kepada Andi Bachtiar Yusuf. Dalam pernyataannya, korban memberikan alasan mengapa ia meninggikan suaranya saat berbicara dengan Andi Bachtiar Yusuf.

Alasannya adalah karena saat itu ia mengenakan masker, ditambah lagi di stage saat itu sedang check sound sehingga ia mengeraskan suaranya agar terdengar.

 

Anak yang Ramah

Ernest Prakasa Beberapa Kali Kerja Bareng Korban Dugaan Kekerasan yang Dilakukan Andi Bachtiar Yusuf, Beri Pembelaan Ini
Ernest Prakasa Beberapa Kali Kerja Bareng Korban Dugaan Kekerasan yang Dilakukan Andi Bachtiar Yusuf, Beri Pembelaan Ini. (twitter.com/@ernestprakasa)

Berkaitan dengan itu, Ernest Prakasa yang pernah beberapa kali terlibat kerja bareng si korban memberikan pembelaan dengan menyebut bahwa korban adalah anak yang ramah. Oleh karenanya, ia tidak percaya jika korban disebut kurang ajar.

"Gw pernah beberapa kali se-project dengan C, si korban. Anaknya tegas, ramah & cekatan. Gw nggak akan percaya kalo dia dibilang cari gara-gara atau bersikap kurang ajar ke kru lain," tulis Ernest Prakasa lagi.

Infografis 1 dari 4 Perempuan Mengalami Kekerasan Fisik atau Seksual. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 1 dari 4 Perempuan Mengalami Kekerasan Fisik atau Seksual. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya