Susan Sameh Beradegan Ciuman dengan Dimas Anggara, Berdoa Lebih Dulu karena Deg-degan

Susan Sameh pertama kali melakoni adegan ciuman.

oleh Aditia Saputra diperbarui 22 Okt 2022, 10:30 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2022, 10:30 WIB
[Fimela] Susan Sameh
[Kapanlagi.com/Nuzulur Rakhmah]

Liputan6.com, Jakarta Susan Sameh bermain dalam film terbarunya yang berjudul Crazy Stupid Love. Mantan kekasih Billy Syahputra itu menunjukkan profesionalitasnya dalam berakting untuk melakukan adegan romantis dengan Dimas Anggara sebagai lawan mainnya.

Susan Sameh mengaku sampai harus berdoa terlebih dahulu sebelum proses pengambilan gambar dilakukan. Gadis berdarah Mesir itu memang mengakui sempat gugup saat beradegan mesra dengan pria yang bukan kekasihnya.

Salah satu adegan mesra yang dilakukan adalah saat Susan Sameh untuk kali pertama melakoni adegan ciuman dengan Dimas Anggara. Hal ini tentu saja membuatnya salah tingkah.

"Aku berdoa dulu (sebelum adegan ciuman), karena aku nggak berani ya ambil adegan-adegan kaya gitu. Jadi pas sekarang tiba-tiba ada adegan kayak gini aku sampai deg-degan, malu," kata Susan Sameh saat press screening film Crazy Stupid Love di Plaza Senayan, Jakarta, baru-baru ini.

 

Syarat

[Fimela] Susan Sameh
[Kapanlagi.com/Nuzulur Rakhmah]

Bahkan Susan Sameh mengaku punya syarat saat melakoni adegan ciuman tersebut dalam film garapan Screenmedia Films itu.

"Aku sampai, 'bentar-bentar. Aku deg-degan aku takut'. Terus nggak boleh ada yang lihat juga," sambungnya.

Beruntung bagi Susan Sameh, Dimas Anggara sebagai lawan mainnya termasuk pribadi yang terbuka untuk mendiskusikan segala hal terkait keterlibatan mereka dalam film tersebut, termasuk adegan romantis yang menjadi tuntutan skenario. 

 

Luwes

[Fimela] Susan Sameh
[Instagram/susansameeh]

Menurut Susan Sameh, kedekatan yang mereka jalin selama proses produksi sedikit banyaknya turut membantu keluwesannya untuk beradegan romantis di depan kamera.

"Aku merasa kenapa chemistry aku bisa kebangun banget sama pemain-pemain yang ada di sini terutama Dimas, karena kita semua tuh kayak mau untuk diajak komunikasi yang baik, mau diajak kerjasama. Jadi kalau mau lakuin scene-scene yang mau kita lakukan selalu diskusi enaknya gimana, 'kita latihan yuk'. Jadi berasa saling support semua sama-sama karena kita satu tim," jelasnya.

 

Cerita

Secara garis besar, film Crazy Stupid Love bercerita tentang seorang laki-laki yang sedang menghadapi tantangan hidup dan berusaha mencari cinta sejatinya. Mengisahkan tentang Surya (Dimas Anggara) yang melakukan perjalanan ke Yogyakarta menggunakan bus. Di dalam bus, Surya duduk bersebelahan dengan Asti (Susan Sameh).

Perkenalan keduanya dimulai ketika Asti diganggu oleh pria-pria iseng. Berkat pertemuan dengan Asti, kehidupan Surya berubah, baik Mulai dari kehidupan percintaannya hingga hubungan dengan kedua orangtuanya.

Selain Susah Sameh dan Dimas Anggara, film yang disutradarai oleh M. Ainun Ridho itu juga dibintangi nama-nama besar seperti Chicco Kurniawan, Ibnu Jamil, Tio Pakusadewo, Ira Maya Sopha, Ayu Dyah Pasha, Epi Kusnandar. Rencananya, Crazy Stupid Love akan tayang di bioskop mulai 27 Oktober 2022 mendatang.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya