Sinopsis dan Review Crash Course in Romance: Bukan Cuma soal Kerempongan Emak-Emak Daftar Les untuk Anak

Rating episode perdana Crash Course in Romance mencapai 4 persen dan naik di episode berikutnya hingga menyentuh 5,8 persen.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 16 Jan 2023, 18:30 WIB
Diterbitkan 16 Jan 2023, 18:30 WIB
Crash Course in Romance. (tvN via Soompi)
Crash Course in Romance. (tvN via Soompi)

Liputan6.com, Jakarta Setelah tampil di Hospital Playlist yang sukses besar, Jung Kyung Ho comeback ke layar kaca lewat drakor baru: Crash Course in Romance. Kali ini ia beradu akting dengan bintang film Emergency Declaration, Jeon Do Yeon.

Bila sebelumnya jadi dokter, kali ini Jung Kyung Ho berperan sebagai Choi Chi Yeol, seorang guru les matematika kondang. Sementara Jeon Do Yeon sebagai Nam Haeng Seon, emak-emak pemilik warung makan yang membesarkan Nam Hae E (Roh Yoon Seo) sendirian.

Dilansir dari Soompi, Senin (16/1/2023), begitu tayang perdana pada 14 Januari lalu, Crash Course in Romance langsung meraih peringkat pertama tayangan TV dalam slot penayangannya. Rating episode perdananya mencapai 4 persen dan naik di episode berikutnya hingga menyentuh 5,8 persen.

Tertarik menyaksikan drakor ini? Simak dulu sinopsis drakornya berikut ini:

Guru Les Satu Biliun Won

Crash Course in Romance. (tvN via Soompi)
Crash Course in Romance. (tvN via Soompi)

Nama Choi Chi Yeol begitu kondang di kalangan siswa di kawasan metropolitan Korea. Ia memang bukan artis, melainkan seorang tutor mata pelajaran matematika, tapi jangan pernah menganggapnya enteng.

Saking banyaknya peminat, untuk mendaftarkan anak di kelas Choi Chi Yeol saja, para orangtua—yang kebanyakan emak-emak—mesti ngantre panjang dan berkompetisi. Kelas daring, luring, hingga penerbitan buku pelajaran memakai jasanya, sehingga ia pun dijuluki “Pria Satu Biliun Won.”

Namun di luar kesuksesannya, ia didera kecemasan yang menghantuinya. Membuatnya susah tidur dan sulit makan.

Ibu-Ibu Pemilik Warung Lauk

Crash Course in Romance. (tvN via Soompi)
Crash Course in Romance. (tvN via Soompi)

Salah satu orang yang tak sadar dengan popularitas Choi Chi Yeol adalah Nam Haeng Seon. Ketimbang ngumpul bareng ibu-ibu yang kerap ngobrol soal cara mengatrol ranking anak mereka di sekolah, ia lebih memilih mengurus warung lauk dan bekal miliknya.

Hanya saja diam-diam putrinya, Nam Hae E, sebenarnya juga ingin ikut kelas Choi Chi Yeol. Tanpa ia sadari, ia sebenarnya sudah pernah bertemu Choi Chi Yeol—bahkan punya dendam gara-gara sebuah ponsel.

Review Singkat Crash Course in Romance

Crash Course in Romance kembali mengingatkan penontonnya soal betapa ketatnya persaingan di dunia pendidikan Korea Selatan. Betapa hal ini memberi tekanan baik untuk para murid dan juga orangtuanya. Namun hal ini tak lantas disajikan secara murung—justru sebaliknya. Setidaknya hingga di dua episode perdana.

Selain itu, episode dua pun memberi petunjuk, bahwa cerita drakor ini bukan cuma soal kerempongan emak-emak mengurus sekolah anaknya. Ada elemen romansa tipis-tipis, bahkan misteri yang diramu ke dalamnya.

Crash Course in Romance juga menjadi contoh bagus bahwa sineas Korea terbilang maju dalam menerabas ageism dalam sinema. Bahwa drakor pun bisa menarik dan sukses meski memasang tokoh utama seorang wanita berumur, yang dimainkan aktris yang juga tak lagi muda.

Infografis Sejarah Lato-Lato dan Larangan di Beberapa Negara. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Sejarah Lato-Lato dan Larangan di Beberapa Negara. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya