Liputan6.com, Jakarta - Melalui pernyataan resmi di X atau Twitter pada Selasa (15/08/2023), Carey Dodd Associates selaku agensi Darren Kent mengonfirmasi kabar meninggal sang aktor. Pemain karakter Goatherd dalam Game of Thrones ini menghembuskan napas terakhir di usia 36 tahun pada Jumat (11/08/2023).
“Dengan kesedihan yang mendalam, kami harus memberi tahu kalian bahwa sahabat sekaligus klien kami, Darren Kent, telah meninggal dunia dengan damai pada hari Jumat. Orangtua dan para sahabat Darren Kent ada di sisinya. Dan kami tetap bersama orang-orang terdekat Darren Kent di masa sulit ini,” ungkap Carey Dodd Associates.
Baca Juga
Carey Dodd Associates juga mengumumkan secara resmi di laman Facebook terkait kabar duka meninggalnya sang aktor. Kepergian Darren Kent yang merupakan pukulan besar bagi keluarga dan orang-orang terdekat, membuat agensi tak segera mengonfirmasi kabar duka tersebut kepada publik.
Advertisement
Penyebab meninggal Darren Kent sendiri tidak diungkap secara pasti oleh pihak agensi Carey Dodd Associates. Namun, muncul rumor yang menyebutkan bahwa Darren Kent mempunyai masalah kesehatan jangka panjang yang diduga menjadi penyebab sang aktor kehilangan nyawa. Beberapa pekan terakhir sebelum tutup usia, masalah kesehatan diklaim membuat Darren Kent mengalami penurunan berat badan drastis hingga terlihat begitu kurus.
Mengenang Perjalanan Karier Darren Kent
Aktor Darren Kent diketahui lahir di Essex, Britania Raya pada 30 Maret 1987. Darren sudah memulai kariernya ketika membintangi serial komedi bertajuk Shameless (2004). Kemudian, Darren merambah layar lebar lewat film horor Mirrors (2008). Empat tahu berselang, Darren muncul dalam tayangan serial TV Inggris EastEnders yang sudah lama tayang. Dan aktor ini kembali mencoba peruntungan lagi dengan bermain di layar lebar melalui Snow White and The Huntsman (2012).
Nama Darren Kent semakin dikenal luas oleh publik melalui kemampuan akting sebagai Goatherd dalam Game of Thrones. Karakter Goatherd adalah seorang gembala kambing asal Slavery Bay yang memberikan petunjuk kepada Daenerys Targaryen (Emilia Clarke) keberadaan tubuh anak yang terbakar akibat naga.
Selain serial Game of Thrones yang membuat Darren semakin dikenal, baru-baru ini sang aktor ikut membintangi film Dungeons and Dragons: Honour Among Thieves yang telah rilis pada 31 Maret 2023. Darren memainkan peran seorang mayat yang sengaja dihidupkan kembali.
Advertisement
Sutradara Dungeons and Dragons: Honour Among Thieves Berduka
Mendengar kabar kematian Darren Kent, sutradara Dungeons and Dragons: Honour Among Thieves, Jonathan Goldstein, turut mengungkapkan kesedihannya melalui akun X. Pria itu menyayangkan kepergian Darren Kent yang dianggap terlalu cepat. Baginya, Darren adalah orang yang baik dan menyenangkan.
“Aktor yang manis, berbakat, dan menyenangkan terlalu cepat pergi,” cuit Jonathan Goldstein.
Sebagai aktor, Darren Kent telah berhasil membawa piala sebagai aktor terbaik di Van D’or Independet Film Awards pada 2012 atas perannya dalam film Sunny Boy.
Aktor Sekaligus Sutradara
Darren Kent ternyata tidak hanya berkarir sebagai aktor saja. Kecintaan dalam dunia film, mendorong Darren turut berperan sebagai sutradara yang telah memproduksi sejumlah film pendek. Dua di antara, film pendek Rogue Trader (2019) dan You Know Me (2021).
Menurut Samantha Dodd dari Carey Dodd Associates, Darren Kent merupakan aktor, sutradara, dan penulis yang berbakat. Darren merupakan orang yang istimewa dan artis yang mengagumkan.
Advertisement