Liputan6.com, Jakarta - Tudingan tidak mengenakkan terlempar ke mantan istri Jonathan Frizzy, Dhena Aldhalia Devanka, yang dituduh memacari seorang pria yang sudah beristri.
Hal tersebut nyatanya membuat wanita yang baru bercerai Maret lalu ini geram karena fitnah yang dialamatkan kepadanya. Merasa gerah, Dhena pun membuat pernyataan di akun Instagram-nya.
Melalui platform media sosial tersebut, secara blak-blakan Dhena mengelak isu miring tersebut melalui beberapa unggahannya.
Advertisement
"Tidak ada ya saya memacari suami orang weiii jadi stop membuat berita hoax tentang saya," tulis Dhena Devanka dalam caption Instagram-nya.
Dhena Tahu Bagaimana Rasanya Rumah Tangga Dihancurkan
Dhena juga menyebut ketidakmungkinan dia memacari pria beristri. Dengan gamblang, dia mengatakan tahu bagaimana rasanya rumah tangga dihancurkan.
"Saya tau apa rasanya dihancurkan rumahtangganya jadi tidak mungkin saya melakukan hal seperti itu," ujarnya.
Advertisement
Fokus pada Anak
Dhena Devanka pun mengunggah beberapa Instastory berisi curahan hatinya terhadap fitnah yang merujuk pada namanya. Pada unggahan itu, Dhena mengungkap prioritasnya adalah ketiga anaknya bersama Jonathan Frizzy.
"Justru kmrn ini cekcok sm emma krn rewongin aku soal jodoh, haduhh aku gak kepikiran dulu soal itu, krn fokusnya lagii kerja buat tabungan masa depan anak2 dulu," dia mengungkap.
Sudah Move On
Meskipun membantah tudingan menjadi pelakor, Dhena menegaskan sudah move on dari masa lalunya. Namun, dia tidak akan gegabah mempublikasi hubungannya karena bermaksud ingin lebih selektif.
"Move on? Of course udahh donkk! Dah dari kapan move on bestie.. sejak aku gugat cerai itulah aku dah move on, dan dah tutup lembaran ttg dia," begitu tulis Dhena.
"Tp jangan krn aku blum showing off pacar dibilangnya blum move on donk haduhh kek anak kecil amat, aku gakmau dekett eh tau2 putus trus deket sm yg lain lagii," ujarnya menyambung.
Advertisement