Bruno Mars Nyanyikan Heavy Rotation Lagu AKB48 di Jepang, Netizen Indonesia: Kalau di Sini Pasti Bawain Seperti Mati Lampu Ya Sayang

Kabar Bruno Mars menyanyikan lagu "Heavy Rotation" di Jepang, membuat warganet Indonesia menduga-duga lagu mana yang akan dibawakannya andai penyanyi asal Amerika itu ke Tanah Air.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 12 Jan 2024, 19:30 WIB
Diterbitkan 12 Jan 2024, 19:30 WIB
[Bintang] Bruno Mars
Bruno Mars (AFP / Christopher Polk)

Liputan6.com, Jakarta Bruno Mars membuat para penggemarnya di Jepang heboh. Pasalnya, penyanyi asal Amerika Serikat itu memilih lagu milik AKB48, "Heavy Rotation" sebagai salah satu aksinya di atas panggung. Momen ini terjadi saat Bruno Mars tampil dalam konser di Tokyo Dome, Jepang, belum lama ini.

Terdengar lagu "Heavy Rotation" milik AKB48 dibawakan Bruno Mars dengan irama khasnya sembari diiringi sejumlah penyanyi latar dan iringan instrumen saksofon. Lagu ini jadi terdengar lebih santai ketimbang versi aslinya yang memang berirama kencang.

Kabar Bruno Mars menyanyikan lagu "Heavy Rotation" pun sudah diketahui oleh publik Indonesia. Akun Instagram @kis951fm milik saluran radio KIS 95.1 FM mengunggah temuan mereka di media sosial dari kamera penonton yang hadir di sana kala itu.

Alhasil, sejumlah warganet Tanah Air pun turut berkomentar. Bahkan, beberapa di antaranya banyak yang membayangkan apa yang terjadi seandainya Bruno Mars tampil lagi di Indonesia. Deretan lagu populer di Tanah Air pun menjadi pembahasan warganet.

 

Warganet Menduga Bruno Mars Bakal Nyanyikan Lagu Dangdut dan Pop Jawa

[Bintang] Bruno Mars
Bruno Mars raih kemenangan di Grammy Awards 2018. (AFP / Michael loccisano / GETTY IMAGES NORTH AMERICA )

Topik lagu-lagu Indonesia yang akan dibawakan Bruno Mars jadi fokus warganet lantaran admin akun Instagram @kis951fm memanas-manasinya.

"Bruno Mars memberikan kejutan dengan menyanyikan lagu AKB48 saat konser di Jepang. Penyanyi asal Amerika Serikat ini tiba-tiba membawakan lagu "Heavy Rotation" yang menjadi hits bagi AKB48. Nah kalau tiba-tiba jadi konser di Indonesia kira-kira bakal nyanyi apa ya??" tanya admin.

Menariknya, warganet yang berkomentar di unggahan akun tersebut, memperkirakan bahwa Bruno Mars kemungkinan besar bakal membawa lagu dangdut atau pop Jawa yang saat ini sedang sangat populer.

 

Seperti Mati Lampu hingga Rungkad

Turun Berat Badan 21 Kg, Ini 6 Potret Terbaru Nassar yang Makin Kurus
Nassar (Sumber: Instagram/kingnassar88)

Lagu-lagu yang sempat menjadi viral dan kini masih menjadi atensi publik Tanah Air pun disebut-sebut oleh warganet bakal jadi materi Bruno Mars andaikan pelantun "Just The Way You Are" manggung di Indonesia.

"Kalo di indo pasti bang Bruno nyanyi "seperti mati lampu yaaa sayang, seperti mati lampu" 🤣🤣🤣," tulis seorang warganet mengacu pada lagu yang dipopulerkan Nassar.

"Rungkad kali yaaa," tulis yang lain mengacu pada lagu karya Vicky Prasetyo yang populer setelah dinyanyikan Happy Asmara.

"Nyanyi ojo dibanding2ke...," kata seorang lagi menyebut lagu karya Abah Lala yang meledak setelah dinyanyikan Farel Prayoga.

Bruno Mars Diduga Bakal ke Indonesia Tahun Ini

Pada tahun lalu, platform media sosial X (Twitter) dibuat gempar soal kabar Bruno Mars yang dirumorkan bakal datang ke Indonesia.

Nama Bruno Mars bahkan trending di X lantaran banyak tanda yang merujuk pada kedatangan pelantun hit "Talking to The Moon" tersebut. Para penggemar yang berasal dari Indonesia langsung menyerukan antusiasmenya mendengar isu tersebut.

Meskipun belum dipastikan, kabar berita konser Bruno Mars di Indonesia sudah tersiar di jagad media sosial. Tak heran apabila harapan muncul untuk kehadiran Bruno Mars ke Indonesia.

Isu tersebut makin menguat dengan unggahan beberapa pemilik akun X diduga menyiratkan pertanda Bruno Mars akan menyambangi Indonesia dan melangsungkan konsernya di JIS.

Infografis: 14 Layanan Publik Komersial Yang Wajib Bayar Royalti Lagu (Liputan6.com / Abdillah)
Infografis: 14 Layanan Publik Komersial Yang Wajib Bayar Royalti Lagu (Liputan6.com / Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya