Liputan6.com, Jakarta Kebahagiaan Syahrini dan Reino Barack tengah menjadi bahan perbincangan, baik positif maupun negatif di kalangan netizen. Salah satu pembahasan negatif, terkait dengan tak hadirnya ibunda Reino Barack atau ibu mertua Syahrini, Reiko Barack di acara tasyakuran atau syukuran tujuh bulan kehamilan.
Spekulasi hingga tudingan miring dari netizen sempat beredar di kolom komentar sejumlah akun media sosial yang mengabarkan kehamilan Syahrini seputar absennya ibunda Reino Barack. Hingga akhirnya, Syahrini pun buka suara atas kondisi yang terjadi saat acara tersebut digelar.
Baca Juga
Dalam unggahan di akun media sosialnya, Syahrini membeberkan alasan ketidakhadiran sang ibu mertua dalam Tasyakuran yang digelar di Singapura, beberapa hari lalu. Rupanya, ada kabar duka yang sedang menimpa keluarga Reiko Barack.
Advertisement
Mengunggah potret kebahagiaan di acara tasyakuran tersebut, Syahrini mengungkapkan perasaan bersyukur sekaligus menjelaskan bahwa ibu mertuanya sedang dilanda duka di kampung halamannya, di Jepang.
Â
Ungkapan Syukur Syahrini Sekaligus Sampaikan Duka yang Melanda Ibu Mertua
"Alhamdulillah Wasyukrulillah,Tentunya Rasa Syukur Ini Tak Lengkap Rasanya Tanpa Kehadiran Ibunda Mertua Tercinta Yg Sedang Berduka Di Negri Sakura," tulis Syahrini mengutip dari akun Instagram @princessyahrini, Senin (27/05/2024).
Namun begitu, Syahrini enggan membeberkan lebih detail perihal siapa sosok di Jepang yang membuat ibu mertuanya berduka hingga tak bisa datang ke acara syukuran kehamilan menantunya di Singapura.
Â
Advertisement
Kehadiran Ayah Reino Barack
Namun begitu, ayah Reino Barack, Rosano Barack, tetap menghadiri acara tasyakuran tersebut. Pada salah satu foto yang diunggah, tampak Rosano Barack mengenakan jas yang senada dengan busana putranya.
Aura seorang pengusaha besar terpancar saat ayah Reino Barack berpose bersama putranya dan anggota keluarga yang lainnya.
Â
Netizen Maklum
Atas kabar yang disampaikan Syahrini tersebut, sejumlah netizen jadi banyak yang memaklumi ketidakhadiran ibu mertua Syahrini. Komentar-komentar bermunculan di akun atau platform media sosial lain lantaran kolom komentar akun Syahrini dan Reino Barack dibatasi.
Bahkan, beberapa di antara netizen platform media sosial TikTok, mengklaim dapat informasi bahwa nenek Reino Barack dari ibunya yang meninggal dunia.
"Mertua perempuannya dijepang soalnya neneknya pak RB meninggal kayanya," kata seorang warganet di komentar unggahan akun TikTok @a77_siregar.
"Ayah mertua ada ko,ibu nya reno ga dateng krna nenek renang lg sakit dijepang," tulis yang lain.
Advertisement