5 Tahun Cinta Penelope Berjuang Lawan Kanker, Drop Hingga Muntah Darah, Dokter Sarankan Kolonoskopi

Cinta Penelope mengakui kondisi fisik tengah drop. Ini ditandai sejumlah gejala dari muntah darah hingga saat BAB, (maaf) fesesnya pun bercampur darah.

oleh Wayan Diananto diperbarui 31 Mei 2024, 20:30 WIB
Diterbitkan 31 Mei 2024, 20:30 WIB
Cinta Penelope
Cinta Penelope mengakui kondisi fisik tengah drop. Ini ditandai sejumlah gejala dari muntah darah hingga saat BAB, (maaf) fesesnya pun bercampur darah. (Foto: Dok. Instagram @princess_cinta_penelope)

Liputan6.com, Jakarta Lama tak muncul, Cinta Penelope datang membawa kabar yang kurang baik. Setelah 5 tahun berjuang melawan kanker, baru-baru ini ia menjalani pemeriksaan MRI khususnya di bagian kaki.

Prosedur medis ini ditempuh setelah Cinta Penelope kesakitan khususnya di kaki sebelah kiri. Khawatir terjadi sesuatu yang buruk terkait kanker, pesohor dengan 100 ribuan pengikut itu ke dokter.

“Jadi karena di kaki aku, di bagian tulangnya tapi sebelah kiri, sakit. Aku kalau jalan suka jatuh-jatuh. Curiga. Jadi kita MRI ternyata hasilnya alhamdulillah, karena pernah ada trauma tabrakan dulu,” kata Cinta Penelope.

Setelahnya, ia mengakui kondisi fisik tengah drop. Ini ditandai sejumlah gejala dari muntah darah hingga saat BAB, (maaf) fesesnya pun bercampur darah. Cinta Penelope berupaya tegar menghadapinya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Kolonoskopi Adalah

Cinta Penelope. (Foto: Dok. Instagram @princess_cinta_penelope)
Cinta Penelope. (Foto: Dok. Instagram @princess_cinta_penelope)

Melansir dari video wawancara di kanal YouTube Trans TV Official, Kamis (30/5/2024), Cinta Penelope membeberkan, dokter merekomendasikannya menempuh kolonoskopi.

Kolonoskopi adalah pemeriksaan untuk melihat bagian dalam usus besar menggunakan kamera kecil yang dimasukkan lewat anus sehingga diperoleh gambaran lebih jelas kondisi di dalam usus besar.


Aku Muntah Darah

Cinta Penelope. (Foto: Dok. Instagram @princess_cinta_penelope)
Cinta Penelope. (Foto: Dok. Instagram @princess_cinta_penelope)

“Lagi ngedrop, karena tiba-tiba aku blackout lagi. Tiba-tiba dalam sebulan kemarin ada beberapa kali aku muntah darah. Terus (maaf) dari fesesnya juga ada darah jadi memang dari dulu dokter pun minta untuk kolonoskopi,” akunya.

“Untuk dimasuki (alat medis) dari bawah untuk melihat ususnya semuanya tapi belum bisa,” Cinta Penelope menyambung seraya optimistis kondisi kesehatannya segera pulih dan baik-baik saja.

 


Hasil PET Scan

[Bintang] Cinta Penelope
Cinta Penelope (Nurwahyunan/bintang.com)

Belakangan diketahui, kolonoskopi hanya satu dari sekian banyak pemeriksaan medis yang mesti dijalani Cinta Penelope demi memastikan kesehatan fisik. Ia juga telah menjalani PET scan yakni pemindaian untuk mendeteksi penyakit termasuk kanker dan penyebarannya.

“Kita sudah ke sana membawa hasil PET waktu itu, dokter minta aku untuk laparoskopi. Karena dia enggak bisa melihat hanya dari hasil saja. Dia mau lihat langsung untuk melihat hasilnya ke dalam,” Cinta Penelope mengakhiri.

Melansir dari Kamus Besar Bahasa Indonesia jilid terkini, laparoskopi adalah pemeriksaan rongga perut dengan peneropongan memakai alat melalui sayatan pada dinding perut setelah dilakukan pengisian dengan udara atau gas ke dalamnya.

 

 

[Bintang] Infografis Julia Perez
Infografis perjuangan Julia Perez menghadapi kanker serviks. (Disain: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya