Jono Gugun Blues Shelter (GBS) memilih untuk menyibukkan diri di bulan Ramadan dengan mengisi program acara sahur di televisi. Pria bule bernama asli Jonathan Armstrong ini mengambil tawaran pekerjaan tersebut karena ia menyadari kalau acara musik di bulan Ramadan tak seramai bulan-bulan yang lain.
"Namanya juga Ramadan, GBS juga nggak ada job manggung. Mau main dimana coba puasa-puasa?," tanya Jono sembari tertawa di Jakarta, Rabu (10/7/2013).
Ramadan tahun lalu, Jono juga memilih untuk melakukan hal yang sama untuk mengisi acara sahur di televisi. Ia melihat manfaat yang diterimanya kala itu jauh lebih banyak ketimbang ngeband bersama GBS.
"Puasanya juga bisa full, mudah-mudahan tahun ini puasa saya full juga," harap bapak tiga anak ini. (Fei)
"Namanya juga Ramadan, GBS juga nggak ada job manggung. Mau main dimana coba puasa-puasa?," tanya Jono sembari tertawa di Jakarta, Rabu (10/7/2013).
Ramadan tahun lalu, Jono juga memilih untuk melakukan hal yang sama untuk mengisi acara sahur di televisi. Ia melihat manfaat yang diterimanya kala itu jauh lebih banyak ketimbang ngeband bersama GBS.
"Puasanya juga bisa full, mudah-mudahan tahun ini puasa saya full juga," harap bapak tiga anak ini. (Fei)