Liputan6.com, Surabaya- Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim KH Marzuki Mustamar menyatakan seluruh NU sepakat dan sejalan dengan program vaksinasi Covid-19. Sikap mendukung vaksinasi ini sudah disepakati kader, pengurus, kiai, dan ponpes, dan seluruh lembaga di bawah naungan PWNU Jatim.
“PWNU Jatim juga sudah mengeluarkan imbauan dalam program vaksinasi,” ujarnya, seperti yang dikutip dari Antara, Kamis (14/1/2021).
Advertisement
Baca Juga
PWNU Jatim meminta kepada seluruh pengurus dan warga NU se-Jatim untuk berperan serta dan membantu kelancaran pelaksanaan vaksinasi Covid- 19 yang secara serentak kegiatannya dimulai pada tanggal 13 Januari 2021.
Terkait adanya ponpes di Jatim yang menolak vaksinasi, ia mengaku belum belum mengetahui apa latar belakang ponpes itu.
“Kami belum tahu ponpes Jatim apa yang menolak vaksinasi, artinya, pondok NU atau bukan,” ketua PWNU Jatim ini