Selain Huntara, Pemkab Lumajang Siapkan Fasum untuk Warga Terdampak Erupsi Semeru

Bupati Lumajang Thoriqul Haq atau Cak Thoriq menyatakan, saat ini pemerintah tengah menyiapkan relokasi untuk masyarakat terdampak Erupsi Gunung Semeru.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Des 2021, 17:14 WIB
Diterbitkan 30 Des 2021, 17:14 WIB
Bupati Lumajang Thoriqul Haq. (lumajangkab.go.id)
Bupati Lumajang Thoriqul Haq. (lumajangkab.go.id)

Liputan6.com, Lumajang - Bupati Lumajang Thoriqul Haq atau Cak Thoriq menyatakan, saat ini pemerintah tengah menyiapkan relokasi untuk masyarakat terdampak Erupsi Gunung Semeru.

"Kita fasenya recovery, pilhannya memang harus relokasi, ada 10 ribu jiwa lebih. Ini kami sedang percepatan, relokasinya di Sumbermujur dan Oro-oro Ombo, site plannya sudah ada," terang Cak Thoriq, dikutip dari akun resmi pemkab lumajang, Kamis (30/12/2021).

Selain untuk hunian, pihaknya juga mempersiapkan pembangunan fasilitas umum, seperti halnya tempat ibadah, sekolah dan beberapa fasilitas umum lainnya untuk warga terdampak erupsi Gunung Semeru.

Kakanwil Kemenag Jatim Husnul Maram saat penyerahan bantuan menyatakan, pihaknya menyerahkan sejumlah bantuan yang dihimpun dari seluruh keluarga besar Kantor Kementerian Agama se Indonesia.

"Ini amanah dari keluarga besar Kemenag, InsyaAllah tahap pertama akan kami berikan bantuan mudah-mudahan bermanfaat untuk pembangunan fasilitas umum, ada Rp 2,28 miliar rupiah," ungkapnya.

Ia berharap pembangunan fasilitas umum utamanya rumah ibadah dan sekolah dapat dilaksanakan dengan cepat menyusul pemukiman agar masyarakat bisa melakukan aktivitas seperti hari biasa sebelum terjadi bencana. 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya