Kolaborasi dengan BTS
McDonald's mengumumkan melalui media sosial (medsos) resminya, terkait berkolaborasi dengan grup K-Pop BTS pada 19 April 2021 lalu. Restoran cepat saji itu, mengunggah sebuah video kentang yang disusun dengan logo BTS. Tak disangka, ARMY, sapaan fans BTS, langsung meramaikan unggahan tersebut dan menunggu momen itu terjadi.
Kolaborasi keduanya merupakan bagian dari promosi makanan selebritas edisi terbatas, yang sedang dilangsungkan jaringan restoran cepat saji tersebut. BTS Meal secara resmi tersedia mulai 26 Mei 2021 di beberapa negara, seperti Amerika Serikat, Australia, Kanada, Brasil, dan Malaysia. Sedangkan, di Indonesia dirilis pada 9 Juni 2021, lebih cepat dari rencana semula yaitu 26 Juni 2021.
Isi BTS Meal
Setelah mengumumkan peluncuran, McDonald’s memberitahu apa saja isi di dalam paket BTS Meal. Paket tersebut dirancang sesuai dengan preferensi menu para anggota BTS.
Menu McD x BTS terdiri dari 10 potong Chicken McNuggets, kentang goreng ukuran sedang, minuman ukuran sedang dan Sweet Chili dan Cajun Sauces, yang dikembangkan di McDonald's Korea. Tetapi, di Indonesia jumlah nugetnya hanya 9 potong.
Kalori BTS Meal
Dari segi kalori, jumlah satu porsi paket BTS Meal McDonald's mengandung 1.098 kalori. Di mana, French Fries medium kalorinya 320 kalori. Mc Nuggets 9 potong kalorinya 378 kalori.
Sedangkan minuman Cola Medium kalorinya 210 kalori. Saus Cajun kalorinya 140 kalori. Saus Sweet Chili kalorinya 50 kalori. Jadi totalnya kalo habis, ada 1.098 kalori di BTS Meal. Dalam kandungan kalori BTS Meal tersebut, lemak terkandung 51,5 gram; karbo 137,5 gram; protein 25,7 gram; sodium 1.311 miligram.
Tersebar di 50 Negara
Sejak awal sudah diumumkan bahwa paket BTS Meal akan tersedia di 50 negara. Di antaranya Korea Selatan (Korsel), Amerika Serikat, Kanada, Brasil, Kroasia, Yunani, Maroko, Singapura, UEA, Qatar, Australia dan Indonesia
Di Indonesia, paket BTS Meal McDonald's yang diluncurkan pada Rabu (9/6/2021). Yang sudah tersedia mulai pukul 11.00 WIB dan hanya bisa dipesan melalui Drive Thru atau secara online, termasuk melalui ojek online (ojol).
Jadi Fenomena
Meski sudah diperkirakan akan banyak diminati, tapi peluncuran paket BTS Meal jadi fenomena. Karena pemesanannya membludak di seluruh gerai McDonald's.
Hanya dalam hitungan jam, McDonald's Indonesia langsung menutup layanan pemesanan secara online. Keramaian antrean BTS Meal tersebut juga terekam di medsos dan menjadi viral.
Akibat membeludaknya pemesanan yang menyebabkan kerumunan, cukup banyak gerai McD terpaksa ditutup oleh Satgas Covid-19, Satpol-PP maupun pihak kepolisian setempat.
Diminati Army BTS
Yang paling istimewa dan dinanti dari kolaborasi McD x BTS, adalah kemasan BTS Meal. Kemasan tersebut sangat dinanti dan diminati oleh ARMY. Terdapat tiga kemasan utama dalam sepaket menu tersebut, yaitu kotak nugget, cup minuman dan brown bag.
Akibat banyak diminati oleh penggemar, kemasan BTS Meal dijual dengan harga yang beragam di e-commerce Indonesia. Ada yang menjual dengan harga dari satu set kemasan BTS Meal, mulai dari Rp159.000, Rp 180.999 dan Rp 200.000. Kemudian untuk satu brown bag dan satu cup minuman dijual seharga Rp200.000.
Sedangkan untuk harga kemasan termahal yang dijual melalui e-commerce adalah tiga paket kemasan senilai hampir Rp600 ribu. Padahal harga asli paket BTS Meal McDonald's hanya sebesar Rp50.000 untuk ukuran medium dan sudah termasuk pajak.
Â
Berita Terbaru
Dukung Keberlanjutan Lingkungan, CRI Gelar Program Tukar Sampah Jadi Susu
4 Kali Beraksi, Dua Pelaku Curanmor di Depok Dibekuk Polisi
Adam Wharton Jadi Incaran Terbaru Manchester City Untuk Bursa Transfer Januari 2025
PANDI akan Luncurkan Domain dengan Aksara Bali
999 Nama Brand Aesthetic, Panduan Lengkap Memilih Nama Bisnis yang Mengesankan
Profil Paslon Pilgub Kalimantan Tengah 2024, Berikut Partai Pengusungnya
Saat Stres Melanda, Ini 5 Langkah untuk Mengelolanya
Shell Komitmen Lanjut Jual BBM di Indonesia, Konsumen Punya Banyak Pilihan
6 Hoaks Sepekan, dari Bantuan sampai Kesehatan
Aktor Taiwan Derek Chang Kenang Momen Mendonorkan Hati untuk Ayahnya saat Masih Usia 21, Jadi Titik Balik Keakraban Mereka
10 Tips Membuat Logo yang Efektif dan Berkesan untuk Brand Anda
Apa Fungsi Pelampung: Panduan Lengkap Keselamatan di Air