Nanida Jenahara Nasution atau lebih dikenal dengan nama Jehan ini adalah seorang desainer asal Indonesia. Wanita yang lahir pada tanggal 27 Agustus ini adalah pemilik merek fesyen Jenahara.
Rasa cintanya yang tinggi terhadap dunia fesyen sedari kecil tak lepas dari kontribusi sang ibunda, Ida Royani, yang juga merupakan salah satu desainer ternama Indonesia.
Tak ingin impiannya pupus, ia mencoba menggali kembali potensi fesyen yang ada di dirinya dan akhirnya resmi merilis merek fesyen baru yang bernama Jenahara di tahun 2011 lalu.
Selain itu, istri dari Ari Galih ini juga merupakan salah satu penemu Hijabers Community Indonesia yang sudah ada semenjak 10 tahun lalu atau sekitar tahun 2006.
Selain pasar Indonesia yang sudah ia lahap, Jenahara juga cukup sukses di Hong Kong, Thailand hingga kota Milan, Italia.
Duel dengan Sang Sahabat
Hari kedua dari panggung fesyen Indonesia Fashion Week 2015 kembali diramaikan oleh deretan desainer kenamaan asal Indonesia. Dua desainer yang merangkap sebagai sahabat karib, Jenahara Nasution dan Ria Miranda pun turut hadir untuk meramaikan panggung fesyen ini. Dan kali ini, dua wanita yang memiliki perbedaan dalam dunia fesyen ini kembali mengejutkan para pecintanya dengan deretan busana muslim yang cantik dan edgy.
Berbeda dengan sang sahabat, Jenahara Nasution, kesan edgy justru sangat nampak pada deretan busananya kali ini. Bertajuk Monochromatic Navajo, perempuan yang akrab disapa Jehan ini justru mengajak para penonton IFW 2015 untuk bertandang ke Amerika untuk berkenalan dengan penduduk asli Amerika Serikat yang bernama Navajo.
Imbauan terhadap Desainer Muda
Melihat animo masyarakat untuk terjun ke dunia fesyen, desainer busana muslim Indonesia, Jenahara Nasution pun mengaku bangga dan senang.
"Sekarang banyak pria dan wanita yang mulai terjun ke dunia fesyen. Sangat bagus dan baik menurut kami, agar fesyen Indonesia semakin berkembang dan dikenal oleh seluruh dunia," tutur Jenahara Nasution saat ditemui di Jakarta.
Selain mengambil sekolah fesyen, menurut Jenahara, setiap desainer juga harus memperkuat karakternya terlebih dahulu sebelum benar-benar terjun ke dunia fesyen.
"Yang terpenting adalah memperkuat karakter. Jangan sampai kehilangan arah tentang busana apa yang akan dibuat. Buatlah desain yang berbeda dari orang lain agar Anda terlihat istimewa dan tidak terlihat biasa," kata perempuan yang akrab disapa Jehan ini.
Berita Terbaru
Cara Mengobati Gigitan Tomcat: Panduan Lengkap Penanganan dan Pencegahan
Cara Mengobati Mimisan dengan Mudah dan Efektif
Cara Menenangkan Diri: 21 Metode Efektif untuk Mengatasi Stres dan Kecemasan
Dicap Gemuk, Pria Ini Ternyata Punya Tumor Seberat 27 Kg di Perut
Cara Menambah Nafsu Makan: Panduan Lengkap untuk Meningkatkan Selera Makan
Cara Membuat Salad Sayur dengan Mayonaise: Hidangan Segar dan Lezat
Saham Asia Pasifik Melonjak Menanti Hasil Pemilu AS
Harga dan Spesifikasi Nubia V60 yang Diklaim Punya Performa Gahar
Profil Zul Zivilia: Perjuangan sebagai TKI, Vokalis Band, dan Kasus Hukum yang Menimpa
Unggah Video Tanpa Batas, Kapan Pun dan Di Mana Pun dengan HYFE dari XL Prioritas, Cuma Rp90 Ribu!
Prabowo Bakal Bagi-Bagi Tanah Gratis ke PNS dan Rakyat Kecil, Ini Lokasinya
Setan Diciptakan dari Api, Apakah Kepanasan saat di Neraka? Ini Jawaban Gus Baha