Jadwal Diundur
Kejuaraan olahraga multievent dua tahunan itu sebelumnya harus diundur dari jadwal awal, yakni November 2021. Kepastian tersebut didapat berdasarkan hasil rapat virtual South East Asia Games Federation (SEAGF), bersama negara-negara anggota ASEAN.
Sea Games 2022 Vietnam mempertandingkan 40 cabang olahraga dan 526 nomor pertandingan. SEA Games tidak hanya akan digelar di Hanoi, tetapi juga kota-kota dan provinsi di sekitarnya di Vietnam.
Penyelenggara memperkirakan sekira 10.000 peserta, yang terdiri atas atlet, ofisial, wasit/juri, dan jurnalis akan datang ke Vietnam.
Pemilihan cabang olahraga dan event dilakukan setelah konsultasi bersama antara panitia penyelenggara, Komite Olimpiade Vietnam, dan federasi olahraga nasional Vietnam. Selain itu, pemilihan itu juga berdasarkan Piagam dan Peraturan SEAGF.
Nomor Paling Banyak
Akuatik menjadi cabang yang mempertandingkan nomor paling banyak di Sea Games 2022 Vietnam, yaitu 48 nomor, disusul atletik dengan 47 nomor. Pada SEA Games di Vietnam ini, Xiangqi atau Catur China, akan dipertandingkan untuk pertama kalinya.
Dengan kepastian penyelenggaraan SEA Games 2021, itu berati akan ada setidaknya empat multievent yang diikuti Indonesia pada 2022, yaitu SEA Games (Mei), Islamic Solidarity Games (9-18 Agustus), Asian Games (10-25 September), dan Asian Youth Games (20-28 Desember).
Sebelumnya, pada Juli lalu, SEAGF sepakat menunda SEA Games yang sedianya berlangsung pada November 2021 hingga tahun depan.Pembatalan tersebut diambil karena masih tingginya kasus COVID-19 di Vietnam dan mayoritas negara di Asia Tenggara pada saat itu.

Berita Terbaru
Trik Melembutkan Kulit Lumpia Beku agar Tak Mudah Sobek, Sederhana dan Ampuh
3 Resep Tahu Kukus yang Lezat dan Bergizi untuk Menu Sehari-hari
Pemerintah Siapkan Skema 8.400 Karyawan PHK Sritex Kembali Bekerja 2 Pekan Lagi
Cara Mudah & Ampuh, Rahasia Ikan Lele Tanpa Amis dan Lendir
3 Resep Sup Rumput Laut yang Lezat dan Menghangatkan, Lengkap dengan Tips Memasaknya
7 Potret Dara dan Mita Band Rock The Virgin Berhijab, Tampil Kalem
Daftar Wakil Indonesia di Orleans Masters 2025: Comeback Apri/Fadia
Tips Agar Ceker Ayam Awet Berbulan-Bulan Tanpa Bau Amis, Ternyata Ini Rahasianya
Sebutkan Tujuan Teks Deskripsi: Panduan Lengkap untuk Memahami dan Menulis
Mewahnya Isi Goodie Bag Oscar 2025 Bernilai Fantastis
Kisah Saat Imam Syafi’i Mengadu soal Hafalannya yang Berkurang dan Mudah Lupa, Begini Jawaban Gurunya Kata UAH
350 Caption Tentang Rezeki yang Menginspirasi dan Menyentuh Hati