Informasi Umum
Nama AplikasiTwibbon
Aplikasi LainnyaTwibbon.com, Twibbonize.com, Picsart, Canva
Media Penyaluran AplikasiInstagram, Facebook, Twitter

Pengertian Twibbon

Twibbon adalah bingkai foto dan tersedia dalam berbagai macam ukuran dan jenis dengan bentuk vektor jadi alias softcopy. Menurut laman Macmillan Dictionary, Twibbon berasal dari kata Twitter dan Ribbon. Sebabnya, Twibbon awalnya digunakan di platform media sosial Twitter. Namun juga semakin berkembang dan diunggah di platform media sosial lainnya seperti Facebook dan Instagram.

 

Twibbon sendiri merupakan sebuah media promosi, dukungan, pamflet atau banner berupa foto yang dikombinasikan dengan bentuk frame atau border yang di edit dan di desain sedemikian rupa hingga terlihat bagus dan menarik.

Tujuan dibuatnya Twibbon sendiri adalah untuk memperindah foto dan biasanya digunakan untuk pembuatan promosi. Sehingga promosi yang dibuat seseorang akan bisa dilihat oleh orang banyak.

Twibbon memiliki peran penting dalam pertunjukan atau pergelaran sebuah acara seperti event, challenge, perlombaan, dan kampanye. Unsur keindahan dalam bentuk bingkai foto ini bukan hanya estetika saja tetapi untuk menarik perhatian. Semakin indah maka akan lebih menarik banyak orang untuk membaca.

Manfaat Twibbon

Membuat Twibbon dalam sebuah promosi, entah promosi produk atau yang lainnya, kemudian diunggah melalui media sosial akan membuat banyak orang semakin tahu soal apa yang ingin kita sampaikan.

Cara Membuat Twibbon

Dulunya Twibbon dibuat dengan software seperti Photoshop atau Coreldraw. Namun semakin berkembangnya zaman dan banyak yang membutuhkan bingkai foto menarik ada beberapa aplikasi yang bisa dimanfaatkan.

Pembuatan Twibbon melalui aplikasi berbeda dengan Photoshop atau Coreldraw. Bingkai foto sudah disediakan pihak aplikator dan pengguna bisa langsung menggunakannya dengan menambahkan foto. Jika kurang sesuai bisa melakukan sedikit editing.

Beberapa aplikasi Twibbon yang bisa digunakan secara gratis dan mudah yaitu PicsArt, Canva, atau Twibbon, Twibbonize.

Tampilkan foto, video, dan topik terkait
Loading