Liputan6.com, Jakarta - Tablet G Pad 8.0 besutan LG akhirnya meramaikan pasar tablet di Indonesia. Perangkat ini sekaligus menandai penampilan perdana LG di pasar tablet Tanah Air.
Diungkapkan Head of Product Marketing LG Mobile Communications Indonesia, Adinda Nesvia, G Pad 8.0 4G LTE adalah tablet pertama LG di Indonesia. Menurutnya karena banyaknya pertimbangan, LG baru bisa meluncurkan G Pad 8.0 4G LTE.
"Ada banyak pertimbangan selama ini, karena itu kita baru launching hari ini. Salah satu alasan kami meluncurkan tablet ini di Indonesia karena telah memiliki slot untuk SIM card. Kami berharap ke depan akan ada lebih banyak seri tablet LG yang dijual di sini," jelas Adinda di Hotel Kempinski, Jakarta kemarin.
Sesuai namanya, tablet ini memiliki layar 8 inci (1280 x 800 piksel) dan bisa digunakan di jaringan Long Term Evolution (LTE). Selain itu juga dilengkapi fasilitas WiFi.Â
LG memperkuat G Pad 8.0 4G LTE dengan prosesor quad-core 1.2GHz, baterai 4.200 mAh, kamera utama 5 megapiksel (MP), kamera depan 1,3 MP, RAM 1GB, dan memori internal 16GB.
Tablet yang dilengkapi fitur keamanan Knock Code ini memiliki fitur bernama QPair 2.0. Fitur ini bisa mengintegrasikan perangkat Android dengan tablet tersebut. Salah satu yang bisa dilakukan melalui QPair ini, adalah dapat membalas SMS yang masuk ke ponsel dari G Pad 8.0 4G LTE.
Tablet berbasis sistem operasi (OS) Android 4.4 KitKat ini dibanderol Rp 3,499 juta dan akan mulai tersedia pada akhir bulan. "Kami optimis dengan penjualannya dan berharap bisa terjual sebanyak-banyaknya," harap Adinda.Â
Masuk Indonesia, Tablet G Pad 8.0 Dibanderol Rp 3,5 Juta
Tablet G Pad 8.0 besutan LG akhirnya meramaikan pasar tablet, sekaligus menandai penampilan perdana LG di pasar tablet Tanah Air.
diperbarui 16 Okt 2014, 11:03 WIBDiterbitkan 16 Okt 2014, 11:03 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Arti Nama Fina: Makna Mendalam dan Karakteristik Unik
Apa Arti Zoom Meeting: Panduan Lengkap Penggunaan dan Manfaatnya
Apa Artinya RIP: Makna, Penggunaan, dan Tradisi di Balik Ungkapan Belasungkawa
Apa Artinya Netral: Memahami Konsep dan Penerapannya
Firli Bahuri Bakal Diperiksa pada Kamis 28 November 2024, Polda Metro: Ini Panggilan Kedua
Apa Artinya Tantrum dalam Bahasa Gaul: Penjelasan Lengkap
Apa Artinya Wishlist: Panduan Lengkap Memahami dan Memanfaatkannya
Sinopsis When the Phone Rings di Netflix: Pemain, Jumlah Episode dan Jadwal Tayang
Apa Arti Syifa: Makna dalam Al-Quran dan Penerapannya dalam Kehidupan
5 Cara Ini Efektif Hilangkan Bau Amis pada Telur Ikan Saat Dimasak
Oppo Run 2024 Resmi Dimulai! 5.700 Peserta dari 23 Negara Antusias Beradu Cepat
Eksplorasi Wakatobi, Surga Tersembunyi di Sulawesi Tenggara