Liputan6.com, Jakarta - Google telah meresmikan nama untuk sistem operasi (OS) Android terbaru yaitu Android 5.0 Lollipop. Tak berhenti sampai di situ, euforia Android 5.0 Lollipop berlanjut dengan desakan kepara para vendor untuk mengumumkan perangkat yang akan mendapatkan update OS tersebut.
Menurut yang dilansir GSM Arena, Minggu (19/10/2014), HTC adalah salah satu vendor yang jajaran produknya menggunakan Android. Alhasil cukup banyak pertanyaan yang mengalir di Twitter terkait rencana Android 5.0 Lollipop.
Tak perlu menunggu lama, HTC pun merilis daftar perangkat besutannya yang akan mendapatkan update Android 5.0 Lollipop. Sejauh ini ada empat smartphone yang dipastikan yaitu HTC One (M7), HTC One (M8), HTC One mini, dan HTC One mini 2.
Untuk dua smartphone pertama, update Android Lollipop akan dirilis dalam 90 hari setelah HTC mendapatkan versi final OS itu dari Google. Sedangkan jadwal untuk HTC one mini dan mini 2 akan diumumkan lebih lanjut.
Diungkapkan HTC, perusahaan nantinya akan mengumumkan daftar lengkap perangkat yang kompatibel dengan OS tersebut. Artinya, bukan hanya empat perangkat di atas yang akan mendapatkan pembaruan.
Sementara itu, Android 5.0 Lollipop terlebih dahulu menyambangi keluarga baru Nexus yaitu smartphone Nexus 6 dan tablet Nexus 9. Google juga menjanjikan Lollipop akan segera hadir untuk Nexus 4, Nexus 5, Nexus 7, Nexus 10, dan perangkat Google Play Edition.
4 Smartphone HTC yang Dapat Update Android Lollipop
HTC mengungkapkan empat smartphone besutannya yang akan mendapatkan update Android 5.0 Lollipop.
Diperbarui 19 Okt 2014, 17:15 WIBDiterbitkan 19 Okt 2014, 17:15 WIB
Secara teknis, Android Lollipop diklaim sebagai update sistem operasi terbesar yang pernah dilakukan Google.... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Komisi VI DPR Minta BPK-Polri Turun Tangan Hitung Kerugian Kasus Takaran MinyaKita
Kisah Tobatnya Imam Mahdi Palsu Asal Garut
BUMN Gerak Cepat Distribusikan Bantuan untuk Korban Banjir Jabodetabek
Banjir di Berbagai Daerah, Bagaimana Islam Memandang Bencana?
Hati-Hati! 6 Hal Ini Bikin Kamu Cuma Dapat Lapar dan Haus selama Puasa Ramadan
Belum Mandi Junub Lewat Waktu Subuh, Apakah Puasanya Sah? Ini Kata Buya Yahya
Ragu soal Datangnya Imsak, Masih Boleh Makan Apa Harus Setop? Simak Kata UAH
Westin Wedding Fair 2025 Hadirkan Gaun Eksklusif dari Elie Saab Hingga Wong Hang Tailor
Jejak Timnas Indonesia di Piala Dunia: Partisipasi Hindia Belanda pada 1938 Masih Menjadi Acuan
Chef Beatrix Ajak Kreasikan Olahan Sagu Papua yang Disulap Jadi Menu Lezat untuk Keluarga
Rahasia Berdoa dengan Khusyuk di Bulan Ramadan agar Lebih Berarti
Waktu Sholat Bali Ramadhan 2025, Berikut Jadwal untuk Wilayah Denpasar