Liputan6.com, Barcelona - Rumor yang menyebutkan bahwa Google akan menjadi operator seluler akhirnya terjawab. Vice President senior di Google, Sundar Pichai, membenarkan bahwa Google memang akan menyediakan layanan telekomunikasi.
Hal itu disampaikan oleh Pichai di atas panggung di perhelatan Mobile World Congress 2015 yang saat ini tengah berlangsung di Barcelona, Spanyol mulai 2-5 Maret 2015.
Pichai mengatakan Google akan menjadi operator jaringan virtual mobile (Mobile Virtual Network Operation/MVNO). Itu berarti Google bisa membeli "akses" dari operator jaringan seluler, kemudian menjual layanan seluler yang lebih murah kepada para pelanggannya.
Namun Pichai menegaskan bahwa Google tidak berniat menyaingi operator seluler skala besar di AS seperti T-Mobile, Verizon atau AT&T. Pichai menyebutkan bahwa Google akan menyediakan layanan seluler dalam "skala kecil".
"Saya pikir kami berada di tahap di mana kami perlu memikirkan hardware, software, dan konektivitas secara bersama-sama," kata Pichai, seperti dikutip dari The Verge.
Menurut Pichai, langkah ini dilakukan Google agar ada interoperabilitas antara jaringan Wi-Fi dan seluler, sehingga tidak ada lagi jaringan telepon yang buruk (drop call) dan sebaliknya.
Proyek ini tampaknya akan menjadi proyek percobaan, mirip seperti bagaimana Google mencoba-coba untuk membuat smartphone Nexus. Setelah dirasa berhasil, perusahaan biasanya akan berinvestasi lebih banyak waktu dan sumber daya untuk mengembangkan brand tersebut.
Dalam waktu dekat ini, Google juga akan meluncurkan armada pertama dari drone bertenaga surya ke langit melalui Project Titan pada akhir tahun ini.
Google juga sedang mengerjakan Project Loon, dengan mengirimkan balon raksasa ke langit yang berfungsi sebagai menara seluler mengambang, untuk mendistribusikan akses Internet di berbagai area secara luas.
(dew)
Google Bakal Jadi Operator Seluler
Vice President senior Google, Sundar Pichai, membenarkan Google memang akan menyediakan layanan telekomunikasi.
diperbarui 03 Mar 2015, 16:00 WIBDiterbitkan 03 Mar 2015, 16:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Komisi III DPR RI Minta Tak Ada Perdebatan Politis soal Hasto Kristiyanto Jadi Tersangka KPK
Mengapa Baju Santa Claus Identik dengan Warna Merah Putih? Ini Penjelasannya
PPN 12 Persen Berlaku pada 2025, Ini Tanggapan Manajemen Ancol
Fungsi Epidermis pada Kulit: Pelindung Utama Tubuh
Tips Menghilangkan Ketombe yang Efektif dan Alami, Begini Mencegahnya
Gunung Raung Erupsi 5 Kali, Semua Pendaki Dikabarkan Sudah Turun dalam Keadaan Selamat
Cara Cek Kendaraan Kena Tilang Elektronik Atau Tidak, Begini Cara Penyelesaiannya
Doa Memohon Kemudahan Hisab di Hari Kiamat, Amalkan Setiap Hari
Dikelola Secara Modern, Peternakan Sapi di Banyuwangi Mampu Produksi Susu Segar 32 Ton per Hari
Gisela Cindy Berikan Tips Finansial saat Akan Pindah ke Luar Negeri
Badan Gizi Nasional Pastikan Program Makan Bergizi Gratis Tak Bebankan Pungutan untuk Orang Tua
Tujuan Studi Kelayakan Bisnis: Panduan Lengkap untuk Pengusaha