Liputan6.com, Jakarta - Square Enix kembali merilis game terbarunya untuk pengguna perangkat mobile bersistem operasi iOS dan Android. Game yang berjudul Lara Croft GO ini sudah bisa diunduh (download) di iTunes App Store dan Google Play.
Lara Croft GO merupakan game puzzle-petualangan di sebuah dunia yang telah terlupakan. Pemain akan berperan sebagai Lara Croft yang harus menjelajahi peradaban kuno, mengungkap rahasia di dalamnya serta melawan tantangan mematikan dari Queen of Venom.
Lara Croft GO hadir dengan tampilan grafis yang menarik serta kontrol sederhana untuk mengarahkan permainan. Pemain harus menghadapi lebih dari 75 teka teki yang dibagi menjadi 5 bagian.
Game Lara Croft GO ini juga merupakan judul terbaru dari seri GO Square Enix sebelumnya yaitu Hitman GO. Seri GO Square Enix menawarkan model game yang agak berbeda dengan judul yang diusung. Bila Hitman dan Lara Croft identik dengan game aksi petualangan, maka seri GO memiliki model game puzzle-petualangan.
Lara Croft GO dapat diunduh dengan harga US$ 5 atau sekitar Rp 70 ribuan (kurs US$ 1 = Rp 14.000). Bagi yang ingin mencoba memainkan game ini, bersiaplah untuk menyediakan ruang memori yang cukup besar. Sebab ukuran Lara Croft GO untuk Android 343MB dan untuk iOS 416 MB.
Versi Android yang dapat memainkan game ini adalah Android 4.1 KitKat ke atas dan iOS 7 ke atas adalah versi minimal yang dimungkinkan untuk pengguna iPhone, iPod Touch dan iPad. Namun sayangnya game ini tidak kompatibel dengan iPhone 4.
(dam/dew)
Lara Croft GO Jelajahi Perangkat Android dan iOS
Game Lara Croft GO ini sudah bisa diunduh (download) di iTunes App Store dan Google Play.
diperbarui 28 Agu 2015, 16:14 WIBDiterbitkan 28 Agu 2015, 16:14 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
2.384 Rumah Warga Rusak Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Kaesang Pamer Calon Kepala Daerah Ini Didukung Prabowo dan Jokowi
VIDEO: Detik-detik Anjing Lompat Saat Dibawa, Sebabkan Motor Hilang Kendali di Pekalongan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio: Liverpool vs Bayer Leverkusen, Sporting CP vs Manchester City
Miliarder Ini Kena Denda Rp 7 Miliar Gara-Gara Pajak
Lipat Surat Suara Pilkada 2024, KPU Situbondo Libatkan Emak-emak dan Disabilitas
Hujan Deras dan Angin Kencang Terjang Pringsewu, Belasan Rumah Warga Rusak
Deretan Artikel yang Sempat Viral Ini Cuma Hoaks, Simak Faktanya
Deretan 5 Artis yang Pernah Menerima Beasiswa Kuliah ke Luar Negeri, dari Maudy Ayunda hingga Gita Gutawa
Cara Melacak HP Hilang dengan No HP: Panduan Lengkap dan Efektif
BEI Blak-blakan Terkait Dampak Pilpres AS ke Pasar Modal Indonesia
Cara Menghilangkan Jerawat dan Bekasnya,