Aplikasi Live Streaming Live.me Resmi Hadir di Indonesia

Aplikasi live streaming Live.me asal Tiongkok resmi hadir di Indonesia.

oleh Corry Anestia diperbarui 18 Apr 2017, 16:30 WIB
Diterbitkan 18 Apr 2017, 16:30 WIB
Live.me
Aplikasi layanan streaming Live.me.

Liputan6.com, Jakarta - Aplikasi live streaming Live.me resmi hadir di Indonesia. Layanan ini menghadirkan beragam fitur yang memungkinkan pengguna untuk berkomentar, mendapatkan hadiah digital, dan mengikuti broadcaster favorit mereka.

Dalam keterangan resmi yang diterima Tekno Liputan6.com, Selasa (18/4/2017), Yuki He, SVP Product Live.me di Cheetah Mobile mengatakan Indonesia adalah satu satu target pasar untuk mengembangkan Live.me.

"Live.me bertekad untuk membangun komunitas muda, bersih, sehat, dan positif di seluruh dunia. Kami juga ingin membantu pemerintah menciptakan wadah siaran langsung yang sehat serta meningkatkan penetrasi internet di Indonesia," ujar He.

Mengutip laporan terbaru Ericsson Mobility Report, He menyebutkan bahwa satu dari lima pengguna smartphone di Amerika Serikat (AS) tertarik menyiarkan video secara langsung. 

Indonesia, India, dan Brasil merupakan negara yang pengguna smartphone-nya tertarik pada aplikasi live streaming. Laporan ini juga menyebutkan dalam 12 tahun ke depan, peminat aplikasi ini di tiga negara tersebut akan bertumbuh.

"Kami sangat senang dapat menghadirkan Live.me beserta konten-konten video kreatif bagi pengguna di Indonesia," tambah He.

 

He berujar bahwa pihaknya berkomitmen untuk menyediakan wadah kreativitas bagi para netizen di Indonesia, termasuk membuka kesempatan kerja sama luas dengan pemangku kepentingan dan pemain industri di Indonesia.

Terkait dengan pembatasan konten, He memastikan Live.me memiliki tim pemeriksa dan mesin pemantau yang aktif 24 jam untuk mencegah konten berbau pornografi dan tidak layak. Live.me melarang penggunanya untuk memuat video yang berkaitan dengan kekerasan, diskriminatif, penyebaran kebencian, pornografi, atau video yang mengindikasikan jasa pelayanan seksual.

"Konten tidak layak dilarang secara tegas dalam aplikasi Live.me. Upaya ini juga untuk mematuhi ketentuan pemerintah, serta untuk menciptakan aplikasi inovatif yang dapat menyajikan konten positif bagi para pengguna, khususnya di Indonesia," tegas He.

Saat ini, aplikasi Live.me sudah dapat diunduh di Google Play dan Apple Store.

(Cas/Why)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya