Saingi Nvidia, AMD Luncurkan Kartu Grafis Radeon RX Vega

Terakhir merilis kartu grafis kelas atas pada 2015, AMD akhirnya memperkenalkan GPU terbarunya yang bernama Radeon RX Vega.

oleh Yuslianson diperbarui 04 Agu 2017, 15:00 WIB
Diterbitkan 04 Agu 2017, 15:00 WIB
AMD Radeon
Saingi Nvidia, AMD Luncurkan Kartu Grafis Radeon RX Vega. (Doc: AMD)

Liputan6.com, Jakarta - AMD baru saja meluncurkan jajaran kartu grafis high-end tebaru mereka bernama Radeon RX Vega. Kartu grafis ini disebut-sebut bakal menjadi pesaing GPU buatan Nvidia. AMD sendiri terakhir kali merilis kartu grafis handalannya, Fury X pada tahun 2015.

Sebelum resmi diluncurkan baru-baru ini, AMD sudah beberapa kali memberikan informasi tentang arsitektur Vega sejak tahun lalu. Setelah lama dinanti, perusahaan pun resmi mengungkap lebih lanjut tentang GPU terbaiknya saat ini.

Dikutip dari lama Ubergizmo, Jumat (4/8/2017), Radeon RX Vega akan diluncurkan dalam tiga seri GPU, di mana seri termahalnya sudah dilengkapi dengan teknologi cairan pendingin.

Lewat seri termahalnya, perusahaan mengklaim GPU yang baru akan menyediakan performa hingga 13,7 teraflops dan 200 persen lebih cepat dari arsitektur GPU Radeon sebelumnya.

 

Rencananya, Radeon RX Vega 56 dirilis pada 14 Agustus dengan banderol seharga US$ 399. Sementara, Vega 64 akan dijual seharga US$ 499. Tak hanya itu, AMD juga memperkenalkan Radeon Packs yang dilengkapi dengan gim berjudul Wolfenstein II: The New Colossus and Prey.

Tertarik? Paket Radeon RX Vega 56 dijual mulai dari US$ 499, dan naik menjadi US$ 699 untuk versi Radeon RX Vega 64 berteknologi cairan pendingin.

(Ysl/Cas)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya