7 Gim Keren yang Didiskon 50 Persen di Steam Summer Sale

Tujuh judul gim ini terkenal mendapatkan review fantastis. Sekarang, mereka bisa didapat dengan diskon 50 persen.

oleh Tommy K. Rony diperbarui 26 Jun 2018, 07:00 WIB
Diterbitkan 26 Jun 2018, 07:00 WIB
Final Fantasy XV
Logo resmi Final Fantasy XV. Sumber: Square Enix

Liputan6.com, Jakarta - Steam Summer Sale dimulai oleh Microsoft pada Jumat (22/6/2018).

Ajang sales yang diadakan pada pertengahan tahun ini memang spesial. Pasalnya, momen tersebut dianggap sebagai musim liburan bagi anak-anak sekolah.

Pada ajang ini, PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG) mendapat diskon sebesar 33 persen daan Dragon Ball FighterZ jadi diskon 40 persen.

Ada juga judul-judul terkenal lain yang mendapat diskon 50 persen atau lebih.

Berikut gim keren beserta angka diskonnya di Steam seperti dilansir Business Insider, Selasa (26/6/2018):

1. Fallout (franchise): 70 persen

2. Grand Theft Auto V: 67 persen

3. Dark Souls III Deluxe Edition: 70 persen

4. Final Fantasy XV Windows Edition: 50 persen

5. The Elder Scrolls V: Syrim Specil Edition 50 persen

6. Counter Strike: Global Offensive 50 perse

7. Dying Light: 67 persen

Sekadar informasi, tahun lalu Steam juga mengadakan perhelatan diskon sebanyak empat kali, yakni pada musim panas, Halloween, Black Friday, dan penghujung 2017.

Jadi, bisa diperkirakan mereka akan mengadakan tiga periode diskon lagi pada tahun ini.

Gim Keren Tahun Ini: Red Dead Redemption 2

Red Dead Redemption
Red Dead Redemption 2

Masih membahas gim di 2018, pada penghujung tahun ini, judul terbaru Call of Duty akan dirilis, dan ternyata ada satu gim fenomenal lain yang siap rilis.

Perilisan Call of Duty: Black Ops 4 tidak akan dilakukan pada November seperti yang biasa dilakukan pendahulunya.

Tahun ini, gim tersebut akan rilis pada Oktober ternyata tepat dua minggu sebelum perilisan gim berjudul Red Dead Redemption 2.

Sejak dulu kedua gim itu disebut bersaing menarik para gamer yang hobi gim ber-genre aksi tembak-menembak.

Red Dead sendiri baru memiliki satu judul, yakni Red Dead Redemption yang rilis pada 2010 lalu untuk PlayStation 3 dan Xbox 360.

Gim berlatar Western tersebut mendapat berbagai pujian dan penghargaan di dunia gim.

Pujian yang dituai tidak hanya karena permainannya, tapi juga unsur-unsur lain seperti voice acting, cuaca yang ditampilkan, detail lingkungan, dan musik. 

Red Dead Redemption 2 adalah seri lanjutan yang berperan sebagai prekuel. Gim tersebut siap dimainkan penggemar pada 26 Oktober 2018, lebih dari delapan tahun semenjak seri pertamanya rilis.

Kingdom Hearts 3 Juga Siap Hadir

Kingdom Hearts III
Kingdom Hearts III. Dok: Disney/Square Enix

Selepas 2018, para gamer akan langsung diajak bernostalgia dengan Kingdom Hearts 3 yang siap rilis pada Januari 2019.

Square Enix akhirnya memberikan konfirmasi gim Kingdom Hearts III akan dirilis pada Januari 2019. Bersamaan dengan itu, pengembang gim kenamaan asal Negeri Sakura tersebut juga menayangkan trailer terbaru gim Action RPG ini.

Sora, Donald, dan Goofy akan berkunjung ke Negeri Arendelle untuk berpetualang dengan Ratu Elsa, Putri Anna, dan Olaf dalam Kingdom Hearts III.

Kabar Arendelle sebagai salah satu lokasi gim tersebut berasal dari trailer terbaru gim tersebut yang dirilis pada ajang konferensi gim E3 yang diadakan pada 11 Juni sampai 12 Juni 2018 di Los Angeles, California, Amerika Serikat (AS).

Sebagai tambahan, Idina Menzel, Kristen Bell, dan Josh Gad yang mengisi suara Elsa, Anna, dan Olaf juga menjadi pengisi suara untuk karakter mereka di Kingdom Hearts III.

Bagi yang belum tahu, Kingdom Hearts yang dibesut Disney dan Square Enix memang mengambil lokasi dan dunia tempat tinggal karakter kedua rumah produksi tersebut, seperti Mickey Mouse, Aladdin, The Little Mermaid, dan tentunya seri Final Fantasy.

(Tom/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya