Vivo Y53s Melenggang di Indonesia, Harga Rp 3 Jutaan

Vivo baru saja mengumumkan kehadiran Vivo Y53s sebagai seri terbaru dari Y-Series di Indonesia.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 22 Jul 2021, 15:45 WIB
Diterbitkan 22 Jul 2021, 15:45 WIB
Vivo
Vivo Y53s yang baru saja diperkenalkan untuk pasar Indonesia. (Foto: Ist.)

Liputan6.com, Jakarta - Vivo resmi mengumumkan Vivo Y53s sebagai generasi terbaru untuk Y-Series di Indonesia. Smartphone ini sudah dapat dipesan secara pre-order di JD.ID mulai 22 hingga 27 Juli 2021.

"Vivo menghadirkan Vivo Y53s sebagai smartphone andal yang mampu menjawab kebutuhan generasi muda," tutur Senior Brand Director Vivo Indonesia, Edy Kusuma dalam keterangan resmi yang diterima, Kamis (22/7/2021).

Vivo Y53s memiliki layar berukuran 6,58 inci dengan resolusi Full HD Plus. Smartphone ini hadir dengan dua pilihan warna, yakni deep sea blue dan fantastic rainbow.

Untuk spesifikasi, smartphone ini hadir dengan chipset MediaTek Helio G80 yang dipadukan RAM 8GB dan memori internal 128GB. Vivo juga membekali smartphone ini dengan kemampuan extended RAM hingga 11GB.

Vivo Y53s hadir dengan tiga kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 64MP, lensa bokeh 2MP, dan lensa super makro 2MP. Untuk selfie, ada kamera depan beresolusi 16MP.

Sebagai penunjang performanya, ada baterai berkapasitas 5.000mAh yang mendukung kemampuan FlasCharge 33W. Smartphone ini menjalankan Funtouch OS 11.1 berbasis Android 11.

Vivo Y53s dibanderol dengan harga Rp 3.699.000. Selama masa pre-order, konsumen akan mendapatkan bonus Vivo Wireless Sport Lite dan paket bundling dengan Indosat Ooredoo.

Vivo V21 Resmi Dirilis, Harga Mulai Rp 4,3 Jutaan

Vivo V21
Vivo resmi merilis smartphone Vivo V21 dengan harga Rp 4,4 jutaan (Foto: Vivo Indonesia)

Sebelumnya, Vivo resmi merilis Vivo V21. Smartphone ini dibekali kamera selfie 44MP dengan teknologi Autofocus Super Night Selfie, desain ramping, dan kamera utama 64MP.

Tidak hanya itu, Vivo V21 juga dibekali RAM 8GB yang bisa diperluas dengan 3GB Extended RAM. Vivo V21 juga didukung fitur NFC multifuctions.

Smartphone ini dibanderol Rp 4,4 juta untuk versi memori 128GB dan Rp 5 juta untuk versi memori internal 256GB.

Senior Brand Director Vivo Indonesia Edy Kusuma mengatakan, Vivo V21 hadir untuk menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia atas sebuah perangkat dengan fitur dan inovasi terkini.

"Perangkat ini memungkinkan konsumen mengekspresikan diri mereka kapan pun dan di mana pun. Vivo V21 menawarkan pengalaman unik yang membantu konsumen menikmati tiap momen kehidupan," kata Edy, saat meluncurkan Vivo V21 secara daring, Selasa (22/6/2021).

Vivo V21 dibekali kamera selfie 44MP (f2.0) berteknologi Autofocus Super Night Selfie. Dengan Autofocus ini, Vivo V21 bisa menangkap foto dan video dari jarak jauh atau dekat, namun hasilnya tetap jernih.

Perangkat ini diklaim mumpuni untuk selfie di malam hari berkat kemampuan Super Night Selfie lengkap dengan AI.

Kamera Utama

Vivo V21
Vivo resmi merilis smartphone Vivo V21 dengan harga Rp 4,4 jutaan (Foto: Vivo Indonesia)

Kamera utama Vivo V21 memiliki tiga modul utama, yakni 64MP, super wide-angle 8MP (120 derajat), dan super macro 2MP.

Kamera Vivo V21 bisa menangkap gambar berkualitas 4K serta didukung berbagai fitur AI.

Untuk urusan desain, Vivo V21 mengusung desain Ultra-Slim. Tak heran, perangkat ini memiliki ketebalan hanya 7,38mm dan beratnya 171 gram.

Vivpo V21 menggunakan finisihing touch AG Matte Glass di bodi belakangnya. Dengan demikian, kesan yang ditimbulkan adalah halus dan mulus serta tidak menampilkan ceplakan sidik jari.

Vivo V21 hadir dengan dua opsi warna yakni Roman Black dan Diamond Flare.

Perangkat ini mengusung layar AMOLED seluas 6,44 inci dengan resolusi ultra tinggi FHD+ (2400x1080 piksel).

(Dam/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya