Perbaikan Jalan dan Jalur Kereta Api Jelang Mudik Lebaran

Seperti pengerjaan jalan utama di wilayah Jamanis, Tasikmalaya yang rusak parah karena berlubang dan bergelombang.

oleh Liputan6 diperbarui 27 Jun 2015, 13:20 WIB
Diterbitkan 27 Jun 2015, 13:20 WIB
20150627-Perbaikan Mudik-Tasikmalaya
(Liputan 6 TV)... Selengkapnya

Liputan6.com, Tasikmalaya - Menjelang arus mudik Lebaran sejumlah jalan yang akan dilalui pemudik terus diperbaiki. Seperti pengerjaan jalan utama di wilayah Jamanis, Tasikmalaya yang rusak parah karena berlubang dan bergelombang. Tak urung kemacetan kendaran pun terjadi.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Sabtu (27/6/2015), perbaikan dengan cara menambal dianggap lebih efektif dan lebih cepat. Sehingga disaat memasuki musim mudik Lebaran, jalan di jalur selatan sudah dalam kondisi aman.

Di Yogyakarta tak hanya jalan raya yang mendapat perhatian perbaikan. PT KAI Daops 6 Yogyakarta pun terus memperbaki jalur kereta api yang dianggap mengganggu perjalanan kereta.

Nampak sejumlah pekerja melakukan pengerjaan lintasan dan rel kereta api dengan menggunakan dongkrak dan alat pengeruk. Rel yang melengkung ke bawah diratakan kembali dengan cara didongkrak, sementara baut dan mur yang terlihat kendor kembali dikencangkan. (Mar/Mut)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya