Liputan6.com, Jakarta PT Merpati Nusantara Airlines (Persero) sepertinya tidak pernah berhenti menghadapi masalah.
Belum juga rencana pengajuan izin terbang ke Jeddah, Arab Saudi disetujui Kementerian Perhubungan, maskapai ini kini berhadapan dengan persoalan gugatan iuran Jamsostek para karyawannya.
Kejanggalan tersebut diterima para karyawan ketika sejumlah pensiunan Merpati ingin mencairkan Jaminan Hari Tua (JHT), namun ditolak BPJS Ketenagakerjaan.
Penolakan tersebut dilakukan mengingat Merpati belum menyetorkan iuran JHT para karyawannya sejak 2009. Padahal selama ini Jamsostek kala itu menetapkan pembayaran JHT sebesar 3,7% ditanggung perusahaan dan 2% dipotong dari gaji para karyawan.
Mendengar hal itu, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengaku kalau memang Merpati terbukti tidak membayarkan iuran, maka hal itu masuk dalam kategori pelanggaran.
"Melanggar lah kalau belum bayar tapi aku belum cek," kata Dahlan saat ditemui di kantornya, Selasa (1/4/2014).
Menurut Dahlan, kalaupun sejak 2009 Merpati benar tidak membayarkan iuran JHT karyawannya, maka diharapkan BPJS Ketenagakerjaan yang kala itu bernama Jamsostek dapat mencairkan iuran yang sudah disetorkan Merpati sebelumnya.
"Karena memang karyawan Merpati itu begitu beratnya, menurut saya kalau belum bayar iuran sejak tahun 2009, tapi pernah bayar iuran, bisa tidak iuran yang pernah dibayarkan itu dicairkan untuk karyawan," jelas Dahlan.
Mengingat sensitifnya berbagai persoalan di Merpati, Dahlan meminta kepada Merpati untuk menyelesaikan permasalahan iuran tersebut secara terpisah sehingga tidak mengganggu konsentrasi direksi yang saat ini sedang berjuang membangkitkan kembali Merpati.
"Tapi bahwa kalau ada pelanggaran sejak tahun 2009, itu nanti diselesaikan dengan secara terpisah," tegasnya.
Tak Bayari Jamsostek Pekerja, Dahlan Iskan: Merpati Melanggar
PT Merpati Nusantara Airlines (Persero) sepertinya tidak pernah berhenti menghadapi masalah.
Diperbarui 01 Apr 2014, 11:06 WIBDiterbitkan 01 Apr 2014, 11:06 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Timnas Indonesia Kalahkan Bahrain 1-0! Warganet: OTW Foto Lebaran Ala Ole Romeny
Arti Minal 'Aidin wal Faizin Bukan Maaf Lahir Batin, Ini Makna dan Cara Jawabnya yang Benar
Kejagung Kembalikan Berkas Kasus Pagar Laut Tangerang ke Bareskrim
6 Fakta Menarik Masjid Pajimatan Imogiri yang Dibangun Abad ke-16 oleh Sultan Agung
Hingga Kapan Rupiah Melemah terhadap Dolar AS? Simak Prediksinya
100 Ide Kata-kata Kartu Ucapan Hampers Idul Fitri 2025, Tinggalkan Kesan di Hari Raya
Berapa Persen THR yang Sebaiknya Ditabung, Berikut ini Rekomendasinya
4 Fakta di Balik Partai Timnas Indonesia vs Bahrain: Comeback Ricky Kambuaya
350 Kata-Kata Sunda Lebaran yang Menyentuh Hati
Gerhana Matahari Sebagian Akhir Pekan Ini, Tidak Terlihat di Indonesia
Kisah Ukaf bin Wida'ah Ingin Lajang Seumur Hidup, Dapat Teguran Rasulullah
Banyak Ormas Maksa Minta THR, Menko PM: Hanya Untuk yang Bekerja