Liputan6.com, Jakarta - Argentina sebagai salah satu negara berkembang kembali mengalami gagal bayar (default) bunga utang. Apa yang terjadi di Argentina, dijelaskan Menteri Keuangan, Chatib Basri, berbanding terbalik dengan apa yang terjadi di Indonesia.
Keyakinan Chatib tersebut berdasarkan data credit default swap yang dipublikasikan oleh Bloomberg. Dalam data tersebut, risiko gagal bayar Indonesia lebih rendah jika dibanding dengan negara-negara berkembang lainnya.
"Kalau mau lihat, satu kelihatannya memang di dalam risiko dianggap lebih kecil, kalau mau lihat datanya credit default swap (CDS) jadi risiko yang dianggap default dalam lima tahun, bandingin Argentina, India, Brazil, dan Turki, Indonesia adalah negara yang CDS-nya paling rendah," kata Chatib di kantornya, Selasa (5/8/2014).
Menkeu mengaku, rendahnya risiko default tersebut lebih disebabkan karena kondisi makro ekonomi Indonesia terjaga dengan baik.
Tidak puas dengan ucapannya, dihadapan para wartawan Chatib langsung mengeluarkan telepon genggamnya dan kemudian membuka data bloomberg terkait CDS tersebut.
"Coba lihat, ini CDS Indonesia, dari sejak Agustus naik tajam, Juli lihat naik tajam, jadi waktu tappering off, rupiah anjlok habis-habisan, di situ terus sampai sekarang turun, ini artinya risiko kita sejak Agustus tahun lalu terus turun, angkanya 153 lagi, saya tunjukin, supaya agak bangga dengan Indonesia," pamer Chatib.
Dengan kembali mengutak atik gadgetnya, Chatib membandingkan dengan CDS beberapa negara berkembang lainnya yang terbukti memiliki risiko lebih tinggi dibanding Indonesia.
"Kita lihat India, malah 179. Mana lagi yang katanya hebat lagi, Brazil, dia 156, dibandingin Brazil saja Indonesia lebih rendah," pungkas Chatib. (Yas/Gdn)
Menkeu Pamer Tingkat Risiko Utang Indonesia Paling Kecil
Rendahnya risiko default pemerintah Indonesia lebih disebabkan karena kondisi makro ekonomi Indonesia terjaga dengan baik.
diperbarui 06 Agu 2014, 10:47 WIBDiterbitkan 06 Agu 2014, 10:47 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
DPR Tuntut Kapolri Perketat Pengawasan Senjata Api Pacsa Kasus Penembakan Siswa di Semarang
4 Golongan Ini Diharamkan Masuk Neraka, Siapa Mereka?
Hasil Liga Champions: Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Lumat Brest 3-0
Hasil Liga Champions: Sempat Unggul 3-0, Manchester City Gagal Menang Lagi
Tips Tinggi Badan Usia 13: Panduan Lengkap Meningkatkan Pertumbuhan
Pilkada 2024 Digelar Hari Ini, BPBD Lakukan Rekayasa Cuaca Demi Kelancaran Pilgub Jakarta
Frustrasi Lihat Performa Pemain, Ruben Amorim Kirim Pesan Khusus pada Petinggi Manchester United
Paspampres Prabowo Bergaya Mirip Thomas Shelby Saat di Inggris Tuai Pujian dan Singgung Peran Didit Hediprasetyo
Fakta Unik Pura Jati Segara, Tempat Suci Umat Hindu di Bali
Mengenal Okultasi Bulan dan Spica 27 November 2024
Bawa Manchester United Raih 7 Gelar, Sosok Ini Sarankan Amorim Lakukan Dua Perubahan
Ketika Gus Miek dan Gus Dur Resah Masa Depan NU, Kisah Pertemuan Dua Wali