Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah memastikan proyek tol Cikampek-Palimanan (Cikapali) sepanjang 116,75 kilometer (km) telah selesai dibangun. Tol ini merupakan bagian dari Tol Trans Jawa sepanjang 1.000 km.
Meski belum ada kepastian waktu peresmian tol ini, namun Kepala (Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Ahmad Gani Gazali mengatakan, ruas [tol Cikampek-Palimanan](2243739 akan digratiskan minimal selama seminggu sejak diresmikan nantinya.
"Pada saat peresmian kita gratiskan minimal 7 hari. Itu untuk uji coba para pengendara," ujarnya saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Selasa (2/6/2015).
Untuk tarif yang akan dikenakan, Gani menyatakan pihaknya masih melakukan perhitungan. Sebab, masih ada tambahan investasi serta ada permintaan dari Pemerintah Daerah (Pemda) dan masyarakat sekitar untuk pembangunan jembatan penyeberangan orang (JPO).
"Sedang dihitung ulang karena ada beberapa tambahan investasi dan ada permintaan warga juga Pemda untuk menambah struktur, JPO, dan lain-lain. Nnti saat peresmian akan diberitahu berapa hasil evaluasinya," kata dia.
Sebagai informasi, tol dengan nilai investasi sebesar Rp 12,8 triliun dikerjakan dalam waktu dua tahun terhitung dari awal 2013.
Pembangunan jalan tol ini terbagi dalam enam seksi, yakni seksi I Cikopo-Kalijati sepanjang 29,12 km, seksi II Kalijati-Subang sepanjang 9,56 km, seksi III Subang-Cikedung sepanjang 31,37 km, seksi IV Cikedung-Kertajati sepanjang 17,66 km, seksi V Kertajati-Sumberjaya sepanjang 14,51 km dan seksi VI Sumberjaya-Palimanan sepanjang 14,53 km. (Dny/Ndw)
Usai Diresmikan, Tol Cikampek-Palimanan Digratiskan Sepekan
Pada saat peresmian digratiskan minimal 7 hari. Itu untuk ujicoba para pengendara.
diperbarui 02 Jun 2015, 16:45 WIBDiterbitkan 02 Jun 2015, 16:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
8 9 10
Berita Terbaru
Apa Arti POMO? Penjelasan Lengkap Istilah Viral di Media Sosial
Induk Organisasi Renang Adalah PRSI: Sejarah, Peran, dan Perkembangannya
Tak Gila Kuasa, Arsjad Rasjid Ogah Maju Jadi Ketua Kadin Lagi
55 Link Twibbon HUT Korpri 2024, Bantu Semarakkan Hari Jadi Korps Pegawai Republik Indonesia
Contoh TPS yang Mudah Diakses Penyandang Disabilitas saat Pilkada Ada di Bekasi
Potret Biby Alraen, Istri Rifky Balweel yang Jadi Manajer Risty Tagor Eks Pasangan Suaminya
Duka di Pilkada Jatim, 5 Petugas Pemungutan Suara Meninggal Dalam Tugas
KPU: 6 Petugas KPPS Meninggal Dunia saat Bertugas di Pilkada 2024
Smart Goals Adalah Metode Efektif Mencapai Tujuan: Panduan Lengkap
Tips Membeli Rumah di Perumahan: Panduan Lengkap untuk Keputusan Tepat
Intaian Risiko Wabah di Balik Kebiasaan Santap Satwa Liar Seperti Burung Pipit
Cara Mengobati Sakit Tenggorokan Saat Menelan: Panduan Lengkap