Pemudik Pesawat di Bandara Soetta Diprediksi Capai 2,7 Juta

Angkasa Pura II membuka tiga posko Angkutan Lebaran.

oleh Nurmayanti diperbarui 04 Jul 2015, 17:13 WIB
Diterbitkan 04 Jul 2015, 17:13 WIB
Ilustrasi Bandara
(Foto: Angkasa Pura)

Liputan6.com, Jakarta - PT Angkasa Pura II (persero) memprediksi pergerakan penumpang pesawat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada H-7 hingga H+7 tahun mencapai 2,718 juta orang atau meningkat sekitar 2 persen dibandingkan dengan realisasi pada periode sama tahun lalu yang sebanyak 2,663 juta orang.

Arus mudik tersibuk diperkirakan terjadi pada H-2 dengan pergerakan penumpang sebanyak 193.754 orang, sementara itu arus balik tersibuk pada H+5 sebanyak 197.701 orang.

Perusahaan juga menempatkan sebanyak 36 orang petugas customer service mobile di setiap terminal yang proaktif melayani dan membantu pemudik apabila menemui kesulitan selama di bandara, mereka menggunakan sepatu roda agar melakukan pekerjaan dengan lebih cepat.

“Petugas customer service mobile ini berkeliling di seluruh terminal untuk memberikan bantuan secara cepat atas keluhan, pertanyaan, atau kesulitan yang dialami pemudik selama di bandara,” jelas Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero) Budi Karya Sumadi, Sabtu (4/7/2015).

Guna menjamin kenyamanan penumpang pesawat, Angkasa Pura II membuka tiga posko Angkutan Lebaran yaitu Posko Utama di Terminal 1, lalu posko di Terminal 1B Keberangkatan dan Terminal 2F.

Personil yang terlibat di posko tersebut adalah petugas Data Statistik Bandara sebanyak 25 orang, lalu Terminal Operation Services sebanyak 30 orang, Pramuka Siaga Umum sebanyak 87 orang, Sentra Operasi Terminal sebanyak 22 orang, kemudian petugas informasi sebanyak 63 orang dan dari aviation security atau avsec sebanyak 306 orang.(Nrm/Igw)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya