Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah memastikan bahwa kepastian perpanjangan kontrak untuk PT Freeport Indonesia akan dilakukan pada 2019. Sesuai dengan aturan yang ada, perpanjangan kontrak pertambangan dilakukan dua tahun sebelum masa kontrak habis.
Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said mengatakan, untuk memperpanjang kontrak bagi Freeport Indonesia di Papua, Pemerintah akan mentaati aturan yang ada. Dalam Peraturan Pemerintah Nomor 77 Tahun 2014 tentang Kegiatan Usaha Pertambangan Mineral dan Batu Bara, perpanjangan kontrak tambang seharusnya diperpanjang dua tahun sebelum masa kontrak habis.
"Berkaitan soal perpanjangan, sudah pasti pemerintah akan sesuai dengan aturan. Aturan yang berlaku 2 tahun sebelum masa kontrak habis. Kami akan tetap gunakan itu," kata Sudirman, di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (21/7/2015).
Sudirman pun mengingatkan, Freeport harus tetap menjaga produksinya sampai 2021 atau sampai masa kontrak Freeport habis. "Tapi jangan lupa, Freeport masih ada kontrak yang valid sampai 2021. Jadi tidak ada alasan untuk slow down operasi," tuturnya.
Meski baru mendapat kepastian waktu perpanjangan kontrak pada 2019, Sudirman menambahkan, pemerintah Indonesia telah memberikan sinyal kepada Freeport bahwa perpanjangan kontrak tidak akan dilakukan sebelum waktu yang ditentukan. Namun kemungkinan besar Freeport akan mendapat perpanjangan kontrak.
"Presiden hanya berpesan silakan bersiap investasi. Jadi tidak ada satu sinyal sedikit pun untuk memutus," ungkapnya.
Sudirman menambahkan, dari 17 pokok permintaan pemerintah dan daerah untuk memperpanjang kontrak tersebut, yang harus dipenuhi oleh Freeport Indonesia hanya tinggal tersisa dua permintaan lagi.
"Karena sebetulnya semua sudah jelas. Seperti dulu sebelum kita libur dengan presiden dari 17 item yang dibicarakan 15 sudah. Tinggal 2 item. Sebetulnya 1,5 yang setengah soal fiskal dan menkeu sudah berikan jawaban," pungkasnya. (Pew/Gdn)
Perpanjangan Kontrak Freeport Sesuai Aturan
Freeport harus tetap menjaga produksinya sampai 2021 atau sampai masa kontrak Freeport habis.
Diperbarui 22 Jul 2015, 18:45 WIBDiterbitkan 22 Jul 2015, 18:45 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 Liga InternasionalManchester United Siapkan Manuver Gila Tawar Bintang Barcelona
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Swiss Tarik Minat Pelancong Indonesia Lewat Wisata Halal
Cara Menyembuhkan Sariawan dalam Semalam, Alami dan Efektif
DeepSeek akan Fokus pada Penelitian Ketimbang Cari Keuntungan, Ini Alasannya
Heboh Temuan Ladang Ganja di Dekat Gunung Bromo dan Semeru, Ini Faktanya
Orang Hebat Itu Bukan yang Membalas Kebaikan dengan Kebaikan, Tapi Begini Kata Buya Yahya
Jelang Idul Fitri, Perumda Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Toko Daging: Permudah Masyarakat
Penyanyi Sam Fender Beri Penghormatan kepada Newcastle United atas Kemenangan Piala Carabao
Cara Buat Klepon yang Lezat dan Kenyal, Jajanan Tradisional yang Sangat Populer
Cara Menulis Rumus di Word dengan Mudah dan Efektif
Ivan Gunawan Hadirkan Koleksi Raya 2025, Tampil Mewah Ala Kerajaan Eropa
IHSG Ambles Ditengah Bayang-Bayang Pasar AS dan Putin
8 Cara Efektif Menghadapi Orang Gaslighting, Stop Jadi Korban