Liputan6.com, Jakarta - Berhubungan baik dengan atasan Anda tentunya menjadi bagian penting jika ingin sukses bekerja. Nasib pekerjaan Anda berada di tangan mereka. Atasan Anda yang menjadi penentu apakah Anda akan naik jabatan, turun jabatan, bahkan dipecat sekalipun.
Mengutip Business Insider, Senin (1/8/2016), beberapa atasan mungkin terlihat menyukai kinerja Anda. Mereka berusaha memuji, memberikan tanggapan positif, dan membuat Anda merasa menjadi bagian penting kesuksesan perusahaan tersebut. Sayangnya, tidak semua atasan Anda terbuka memperlihatkan rasa sukanya terhadap diri Anda.
Business Insider memberikan trik bagaimana mengetahui apakah atasan Anda menyukai kinerja Anda atau tidak. Berikut 7 tanda bos Anda menyukai kinerja Anda:
Advertisement
1. Atasan Anda suka memberikan tantangan
Jika Anda sering merasa kewalahan terhadap pekerjaan Anda, hal tersebut mungkin bukan hal yang buruk.
“Atasan Anda mungkin akan memberikan lebih banyak tugas daripada yang Anda bisa kerjakan saat itu, bukan berarti dia berusaha menyiksa Anda, tetapi dia ingin menguji diri Anda pada tugas yang sulit,’ ujar Suzanna Bates, seorang CEO Bates Communications.
2. Atasan Anda mempercayakan tugas penting
“Anda bisa bertanya apa hal terpenting yang menjadi prioritas atasan Anda saat ini, dan tanyakan apakah atasan Anda membutuhkan bantuan,” ujar Bates.
Jika atasan Anda mempercayakan Anda untuk membantu, terutama untuk mengerjakan tugas yang penting, hal tersebut berarti dia menyukai diri Anda.
Baca Juga
3. Atasan Anda meminta masukan
Pendiri RainMarkerThinking dan penulis “It’s Okay to Manage Your Boss” Bruce Tulgan percaya bahwa para bos hanya akan meminta saran dari pegawai yang mereka sukai dan percaya.
“Jika Bos Anda sering meminta masukan Anda baik secara pribadi dan pada saat rapat, serta melakukan apa yang Anda sarankan, mungkin ini adalah kabar baik bagi diri Anda.”
4. Atasan mengutamakan Anda
Bruce Tulgan menyatakan bahwa bos yang menyukai kinerja Anda akan selalu mencari Anda di kantor. Mereka akan meminta Anda sebagai orang pertama yang menyelesaikan suatu pekerjaan, baik proyek kantor maupun tugas penting.
5. Atasan menjadikan diri Anda panutan
Ketika para pekerja lain mengalami kesusahan dalam bekerja, atasan Anda akan menganjurkan mereka untuk bertanya kepada diri Anda.
“Jika bos Anda meminta para pekerja lain untuk meminta instruksi dan bimbingan dari Anda, hal ini tentunya merupakan pertanda yang baik,” ucap Tulgan.
6. Atasan Anda memberikan tanggung jawab lebih
Seorang atasan cenderung ingin menjadikan para pekerja terbaik mereka sebagai wakil mereka. Secara tidak langsung, mereka akan meminta Anda untuk terlibat dalam proyek yang penting, serta mengawasi kinerja rekan-rekan Anda. (Aldo Lim)