Liputan6.com, Jakarta - Jalan tol Cipularang kembali memakan korban. Pada pukul 13.00 WIB terjadi kecelakaan beruntun di kilometer 91 dan melibatkan 21 kendaraan. Dari kecelakaan tersebut, 4 kendaraan bahkan sampai terbakar di tempat.
PT Jasa Marga (Persero) Tbk cabang Purbaleunyi langsung menangani kejadian ini. Jasa Marga langsung melakukan proses evakuasi korban dan kendaraan serta melakukan rekayasa lalu lintas di lokasi kejadian.
Baca Juga
Selain itu, petugas Layanan Jalan Tol Jasa Marga dan Polisi Jalan Raya (PJR) melakukan pengaturan lalu lintas di sekitar tempat kejadian. Ada dua pengaturan lalu lintas yang dilakukan oleh Jasa Marga cabang Purbaleunyi, yakni sistem Contraflow dan Pengalihan Arus Lalu Lintas.
Advertisement
Artikel mengenai rekayasa lalu lintas di tol Cipularang ini menjadi salah satu artikel yang banyak dibaca. Selain itu masih ada beberapa artikel lain yang layak untuk disimak.
Lengkapnya, berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Selasa 3 September 2019:
1. Ada Kecelakaan Beruntun, Simak Rekayasa Lalu Lintas di Tol Cipularang
PT Jasa Marga (Persero) Tbk coba melakukan pengaturan lalu lintas demi menindaki terjadinya kasus kecelakaan beruntun di Jalan Tol Purwakarta-Bandung-Cileunyi atau Tol Purbaleunyi.
Terjadi kecelakaan beruntun di Km 91 Jalan Tol Purbaleunyi arah Jakarta, Senin (2/9/2019) kurang lebih pukul 13.00 WIB. Saat ini, PT Jasa Marga (Persero) Tbk cabang Purbaleunyi masih menangani proses evakuasi korban dan kendaraan serta melakukan rekayasa lalu lintas di lokasi kejadian.
Selain itu, petugas Layanan Jalan Tol Jasa Marga dan Polisi Jalan Raya (PJR) melakukan pengaturan lalu lintas di sekitar tempat kejadian. Ada dua pengaturan lalu lintas yang dilakukan oleh Jasa Marga cabang Purbaleunyi, yakni sistem Contraflow dan Pengalihan Arus Lalu Lintas.
Berdasarkan informasi yang diberikan Jasa Marga, rekayasa lalu lintas contraflow telah diberlakukan di titik awal Km 93 sampai dengan Km 90.
Baca artikel selengkapnya di sini
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
2. Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja untuk 6 Posisi
Anda tertarik berkarier di PT Honda Prospect Motor (HPM)? Kabar baik karena HPM kembali membuka lowongan kerja terbaru yang dibuka hingga 6 September 2019.
Kali ini, PT Honda Prospect Motor membuka lowongan kerja untuk 6 posisi sekaligus, yaitu Technical Analyst Staff, Internal Audit Staff, Cost Control for Parts, Local Part Order Delivery Staff, Body Production Staff, dan Vehicle Quality Assurance Staff.
Mengutip laman PT Honda Prospect Motor, berikut deskripsi pekerjaan tiap posisi, kualifikasi khusus bagi pelamar kerja, jadwal pelaksanaan tes, dan tata cara pendaftaran lowongan kerja tersebut:
Baca artikel selengkapnya di sini
Advertisement
3. Tunggu Pidato Bos The Fed, Harga Emas Diprediksi Keok
Investor logam mulia kini mengalihkan perhatian mereka ke prospek ekonomi AS. Itu disebabkan Bos The Fed Jerome Powell kemungkinan akan memberikan 'petunjuk' terakhirnya sebelum pertemuan bank sentral terkait kebijakan moneter September ini.
Sementara itu, harga emas telah kehilangan momentum kenaikan mingguanya setelah mencapai titik tertinggi pada pekan lalu. Penyebab lainnya ialah meredanya tensi dagang AS-China.
Kendati begitu, harga emas masih bertahan di atas level support utama yakni USD 1.530 per ounce. Jika ini terus berlanjut, arah emas kedepanya diprediksi akan terus naik. Demikian ungkap Presiden Blue Line Futures, Bill Baruch seperti dilansir Kitco News, Senin (2/9/2019).