Case Study: Capai 512% CTR Uplift, Kolaborasi Kampanye Digital Platform E-Commerce bersama Emtek Digital Berhasil!

Salah satu platform e-commerce terkemuka di Indonesia berupaya untuk mempertahankan posisinya sebagai platform e-commerce terbaik melalui kerja sama dengan Emtek Digital.

oleh Arthur Gideon diperbarui 24 Nov 2023, 18:15 WIB
Diterbitkan 24 Nov 2023, 18:15 WIB
Ilustrasi belanja online di e-commerce. Foto; Freepik
E-commerce menjadi solusi praktis bagi konsumen untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari hingga pembelian besar. Perkembangan teknologi dan infrastruktur digital yang semakin baik turut mempercepat pertumbuhan industri ini. Ilustrasi belanja online di e-commerce. Foto; Freepik

Liputan6.com, Jakarta - Industri e-commerce di Indonesia telah menjadi kekuatan utama dalam perekonomian digital, didukung oleh pertumbuhan pesat pengguna internet. Transformasi ini tidak hanya menciptakan peluang ekonomi baru, tetapi juga mengubah cara masyarakat berbelanja.

E-commerce menjadi solusi praktis bagi konsumen untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari hingga pembelian besar. Perkembangan teknologi dan infrastruktur digital yang semakin baik turut mempercepat pertumbuhan industri ini.

Tingkat persaingan yang ketat di industri e-commerce mendorong setiap platform untuk terus berinovasi, menyediakan fitur terbaru, pengalaman pengguna yang unik, dan promo menarik sebagai upaya dalam memenangkan hati konsumen dan persaingan yang semakin ketat.

Salah satu platform e-commerce terkemuka di Indonesia berupaya untuk mempertahankan posisinya sebagai platform e-commerce terbaik melalui kerja sama dengan Emtek Digital. Emtek Digital adalah perusahaan media digital dengan jaringan publisher (KLY), OTT (Vidio), dan marketplace (Bukalapak), yang memiliki kemampuan EMpower.

Platform e-commerce ini menjalankan kampanye digital bersama Emtek Digital dengan memanfaatkan preroll inventory di Vidio. Dengan mengoptimalkan potensi EMpower, platform e-commerce ini berhasil mencuri perhatian dan berhasil menyampaikan pesan mereka kepada target audiens dengan sangat efektif.

Dengan lebih dari 6,3 juta impressions, kampanye digital ini mampu berhasil meraih 2% CTR sehingga mencapai hingga 512% CTR uplift yang dimana jauh dari rata-rata performance CTR di industri yang sama. Selain itu, kampanye digital ini menargetkan audiens pada segmen usia 20-34 tahun.

Temukan lebih banyak kisah sukses di bidang periklanan dan bagaimana kami dapat membantu kampanye marketing Anda di https://emtek.digital/case-study/.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya