Kembali Jabat Menteri BUMN di Kabinet Merah Putih, Ini Kata Erick Thohir

Presiden Prabowo Subianto menunjuk Erick Thohir sebagai Menteri BUMN pada Minggu, 20 Oktober 2024.

oleh Gagas Yoga Pratomo diperbarui 21 Okt 2024, 13:45 WIB
Diterbitkan 21 Okt 2024, 13:45 WIB
Kembali Jabat Menteri BUMN di Kabinet Merah Putih, Ini Kata Erick Thohir
Erick Thohir kembali terpilih menjadi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran. (Foto: Liputan6.com/Gagas YP)

Liputan6.com, Jakarta - Erick Thohir kembali terpilih menjadi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran. Erick dilantik bersama menteri lainnya yang masuk Kabinet Merah Putih di Istana Negara, Jakarta, Senin, 21 Oktober 2024.

Erick mengatakan, pelantikan hal yang sudah berjalan seperti biasa, tetapi yang paling penting adalah ketika dilantik ada amanah yang dititipkan. Erick juga menyebut terpilihnya kembali menjadi menteri berarti dirinya harus bekerja lebih keras.

"Loyal kepada presiden dan juga memastikan program itu bisa berjalan dengan baik untuk rakyat sesuai dengan visi beliau. Artinya kita di BUMN harus bekerja keras lebih lagi, profesionalisme, transparan. sebagai pembantu presiden, kita harus menjaga visi beliau,” kata Erick Thohir di Kementerian BUMN usai pelantikan. 

Erick menambahkan, ke depan BUMN akan meningkatkan kerja sama dengan pihak swasta. Selain itu, terkait transformasi BUMN, ke depan akan berjumlah 30. Hal ini akan membuat keseimbangan antara swasta, UMKM, dan juga investasi luar maupun dalam negeri. 

Adapun Erick menuturkan sebagai pembantu Presiden, harus loyal, harus bisa menjalankan sesuai dengan janji. BUMN juga terus bertransformasi, transparansi, termasuk bersih-bersih BUMN.

"Tetapi kita juga dorong yang namanya percepatan pengusaha baru, mendorong dengan swasta UMKM yang tertinggal dengan negara lain,” pungkasnya. 

 

 

Belanja BUMN ke Produk UMKM Tembus Rp 47 Triliun, Erick Thohir Masih Mau Genjot Lagi

Menteri BUMN Erick Thohir dalam peresmian Smelter Grade Alumina Refinery (SGAR), di Mempawah, Kalimantan Barat, Selasa (24/9/2024). (Foto: Liputan6.com/Arief Rahman Hakim)
Menteri BUMN Erick Thohir dalam peresmian Smelter Grade Alumina Refinery (SGAR), di Mempawah, Kalimantan Barat, Selasa (24/9/2024). (Foto: Liputan6.com/Arief Rahman Hakim)

Sebelumnya, Kementerian BUMN mencatat belanja perusahaan pelat merah ke produk UMKM lokal mencapai Rp 47 triliun sejak Januari-September 2024. Menteri BUMN Erick Thohir ingin belanja itu bisa digenjot lagi.

Staf Ahli Bidang Keuangan dan Pengembangan UMKM Kementerian BUMN, Loto Srinaita Ginting melihat ada peluang belanja produk UMKM dalam platform Pasar Digital (PaDi) UMKM. Dia mencatat, pada periode Januari-September 2024, belanja produk dalam negeri BUMN tercatat sebanyak Rp726,4 triliun.

"Sementara jumlah belanja BUMN terhadap UMKM tercatat sebanyak Rp47 triliun atau hanya sekitar 6 persen dari jumlah belanja Produk Dalam Negeri (PDN) BUMN," ujar Loto, dikutip dari keterangan resmi, Sabtu (19/10/2024).

"Artinya ke depan masih terdapat ruang yang cukup besar bagi BUMN untuk meningkatkan belanja kepada UMKM,” sambungnya.

Sebagai salah satu upaya dalam memasarkan produk UMKM, Kementerian BUMN juga menggelar bazaar di berbagai titik di Indonesia. Sejak awal 2024, sudah ada 12 kegiatan Bazar UMKM untuk Indonesia secara tematik di 7 kota besar di Indonesia, yaitu Jakarta, Bandung, Medan, Denpasar, Balikpapan, Makassar, Labuan Bajo.

Sebagai rangkaian penutup, pada November 2024 nanti, Bazar UMKM untuk Indonesia akan diselenggarakan di Labuan Bajo dan Jakarta.

“Jumlah transaksi dalam delapan bazar yang telah diselenggarakan sejak awal tahun 2024, tercatat mencapai sekitar Rp 95 miliar," kata dia.

 

Bazar UMKM di Sarinah

Mengisi Libur Lebaran 2022 di Pusat Perbelanjaan
Warga memanfaatkan waktu berlibur lebaran dengan mengunjungi Sarinah Jakarta, Jumat (6/5/2022). Warga Jakarta dan sekitarnya mengisi libur Idul Fitri 1443 H untuk berjalan jalan dan berekreasi bersama keluarga ke Mall dan tempat-tempat wisata di Ibu Kota. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Pada kesekian kalinya, sejumlah BUMN ikut terlibat dalam Bazar UMKM untuk Indonesia di Sarinah, Jakarta Pusat. Kali ini, ada keterlibatan dari PT Pegadaian, PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk atau BTN, PT Perusahaan Gas Negara Tbk atau PGN, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk atau SIG, PT Angkasa Pura Indonesia, dan PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero).

Direktur Utama BTN Nixon LP Napitupulu menyampaikan pihaknya terus berupaya mendukung pengembangan UMKM baik melalui penyediaan pembiayaan, pembinaan, maupun wadah untuk promosi.

“Sebagai BUMN, BTN terus berkomitmen untuk memberikan dukungan yang komprehensif bagi UMKM untuk maju sehingga dapat turut menopang pertumbuhan ekonomi nasional,” ucapnya.

Direktur Utama SIG, Donny Arsal melihat peluang dampak positif ketika UMKM terlibat dalam pameran. Salah satunya mengampanyekan produknya kepada masyarakat.

“Melibatkan UMKM dalam berbagai pameran penting untuk menambah pengalaman dan memperluas jaringan pemasaran produknya, sehingga ke depan membuat produk UMKM mampu bersaing di level nasional bahkan global, serta berkontribusi dalam pertumbuhan dan pemerataan ekonomi di Indonesia," kata Arsal.

 

Dipanggil Prabowo Subianto Jadi Menteri Lagi, Erick Thohir Siap Jaga Amanah

Hingga Malam Hari, Sejumlah Tokoh Berdatangan Penuhi Panggilan Prabowo
Erick Thohir. Ia merupakan pengusaha sekaligus Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI). Saat ini, ia menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara Indonesia sejak 23 Oktober 2019. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Sebelumnya, Presiden Terpilih Prabowo Subianto memanggil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir sore ini di kediamannya. Ada bahasan mengenai posisi Erick Thohir dalam kabinet Prabowo-Gibran nantinya.

Usai menggelar pertemuan, Erick mengaku ada bahasan mengenai rencana Prabowo Subianto kedepannya. Salah satunya mengenai global yang sedang tidak baik-baik saja. 

"Ya saya tadi dipanggil oleh pak Prabowo, beliau memberikan arahan bagaimana rencana ke depan, karena tentu situasi dunia sedang tentu kompleks ya kita bisa lihat," ujar Erick di rumah Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2024) malam.

Dia menegaskan, perintah Prabowo dalam menempati posisi menteri nantinya akan dijaga baik-baik.

"Tentu amanah ini ya tadi saya sampaikan saya jaga sebaik-baiknya dan saya akan pastikan amanah ini kita sukseskan," ucap dia.

Erick menegaskan kembali kalau dirinya layak untuk menjabat kembali.

"Saya pekerja keras, semua tahu, dan saya loyal tetapi ya memang situasi tidak mudah ya kita harus terus dorong seluruh yang tentu diamanahkan," tegasnya.

Kendati begitu, Erick tidak memberikan bocoran apapun mengenai posisi menteri yang akan didudukinya di kabinet Prabowo-Gibran periode 2024-2029 nanti. 

"Oh saya rasa itu tupoksi beliau sebagai bapak Presiden. Kembali, beliau yang menyampaikan nanti. Kalau saya yang penting fokus yang ada saja," ungkapnya.

 

 

Infografis Jurus Pemerintahan Prabowo - Gibran Capai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Jurus Pemerintahan Prabowo - Gibran Capai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya