Tak Ada Lagi Ciuman Mesra Casillas-Sara di Piala Dunia 2014

Sara Carbonero merasa kini Spanyol sudah sering juara.

oleh Thomas diperbarui 08 Jun 2014, 12:18 WIB
Diterbitkan 08 Jun 2014, 12:18 WIB
img_casillas-sara.jpg
Kiper Spanyol Iker Casillas (kanan) diwawancarai kekasihnya, repoeter tv Sara Carbonero (kedua dari kiri) seusai laga perempat final PD 2010 lawan Paraguay Ellis Park Stadium, Johannesburg, 3 Juli 2010. AFP PHOTO / GABRIEL BOUYS

Liputan6.com, Madrid: Kapten Spanyol Iker Casillas melakukan selebrasi spesial setelah membawa La Furia Roja menjuarai Piala Dunia untuk pertama kalinya di tahun 2010. Kiper Real Madrid ini berciuman mesra dengan kekasihnya Sara Carbonero.

Aksi ciuman Casillas dengan Sara terjadi saat sesi wawancara yang disiarkan langsung sesaat setelah Spanyol mengalahkan Belanda 1-0 di partai final Piala Dunia 2010. Saat itu Sara selaku reporter televisi lokal Spanyol, Telecinco, memang mendapat tugas mewawancarai Casillas.

Kejadian ini dipastikan tidak akan terulang pada Piala Dunia 2014. Sara memang masih akan bertugas meliput ajang empat tahunan itu. Kali ini dia bekerja untuk Mediaset. Namun wanita seksi ini memastikan takkan berciuman dengan Casillas saat sesi wawancara.

Sara beralasan saat di Afsel merupakan momen bersejarah karena Spanyol belum pernah menjuarai Piala Dunia sehingga perlu dirayakan dengan cara spesial.

"Momen bersejarah itu tidak akan pernah diulangi. Tentu saja akan luar biasa dapat menang di Brasil, tanah suci sepakbola, tapi meskipun kedengarannya buruk, saya pikir kami telah terbiasa untuk menang dan itu tidak akan seperti dulu," kata Sara seperti dikutip Liputan6.com dari Marca.

Meski kini sudah dikaruniai seorang putra bersama Martin, Sara menegaskan tidak akan meninggalkan pekerjaannya. Sara bahkan rela berpisah lebih lama dengan putranya seandainya Spanyol lolos sampai final.

"Saya bukan wanita pertama atau terakhir yang menggabungkan pekerjaan dan menjadi ibu. Saya tidak pernah mempertimbangkan berhenti bekerja. Saya benar-benar suka apa yang saya lakukan. Saya hanya berharap ada koneksi Wi-Fi yang bagus di hotel sehingga saya tidak melewatkan apa yang Martin lakukan selama beberapa pekan tersebut."

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya