Liputan6.com, Paris - Gelandang Paris Saint Germain, Yohan Cabaye, mengaku tidak betah bermain di Paris. Pasalnya ia kesulitan menembus skuat utama Les Parisien.
"Ketika saya berada di lapangan saya merasa tidak nyaman ketika digantikan begitu cepat. Tapi saya tahu itu keputusan pelatih dan staf, saya harus menghormatinya," ucapnya seperti dilansir Dailystar (8/10).
Cabaye bergabung dengan PSG pada musim 2013/2014 lalu setelah dilepas Newcastle United. Saat itu Cabaye sebenarnya tengah diincar klub asal Inggris, Arsenal, tapi ia lebih memilih bergabung dengan Les Parisiens.
Kini Cabaye pun mengaku sangat ingin kembali ke Inggris. "Sudahkah saya berdiskusi dengan Laurent Blanc? Tidak, apa yang harus saya bicarakan? Saya sudah 28 tahun dan cukup berpengalaman dengan situasi seperti itu. Saya tidak puas dengan situasi ini."
"Jujur saja saya tidak senang. Ini merupakan situasi baru bagi saya, tapi saya tidak ingin protes."
"Apakah saya rindu Inggris? Tentu kadang saya memikirkan masa-masa itu, tapi saya secepatnya harus melupakannya karena saya kini di Parc des Princes dan harus menunjukkan yang terbaik di sini."
Pemain Incaran Arsenal Kecewa Gabung PSG
Yohan Cabaye, mengaku tidak betah bermain di Paris.
Diperbarui 09 Okt 2014, 01:14 WIBDiterbitkan 09 Okt 2014, 01:14 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hashim Djojohadikusumo: 27 Juta Keluarga Tinggal di Rumah Tak Layak Huni
Rekomendasi Model Baju Batik Wanita Modern 2025: Tampil Stylish dengan Sentuhan Tradisional
Perpanjang Kontrak di Liverpool Hingga 2027, Ini Pesan Virgil van Dijk
Clara Riva Jadikan Curhatan jadi Lagu Menyentuh Hati, Siap Rilis Singel Waktunya Pas
194 Negara Sepakati Draf Perjanjian WHO untuk Bersatu Hadapi Pandemi Masa Depan
Umumkan 5 Pemenang Lelang WK Migas, Indonesia Kantongi Rp 18,5 Miliar
14 Model Rambut Pria Korea Terbaru 2025, Tren Hits yang Wajib Kamu Coba
Ringgit Menguat, Kekayaan Miliarder di Malaysia Naik Jadi Rp 1.518 Triliun
Hasil BRI Liga 1 PSS Sleman vs Dewa United: Benamkan Super Elang Jawa, Banten Warriors Terus Pepet Persib Bandung
Benarkan Butuh Rp 1,2 Triliun untuk Latih Pengawas Koperasi Merah Putih? Ini Jawaban Kemenkop
Link Live Streaming Liga Europa Manchester United vs Lyon, Jumat 18 April 2025 Pukul 02.00 WIB di Vidio
BPKH Pastikan Dana Haji Aman dan Produktif: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah