Liputan6.com, Manchester - Gelandang Manchester United, Ander Herrera, baru mencicipi atmosfer Liga Premier di musim 2014/2015. Meski demikian dia sudah mampu menilai tim-tim mana yang akan menjadi lawan tangguh MU.
"Ini adalah liga yang sulit, ada laga-laga berat melawan Chelsea, Arsenal, Liverpool, Tottenham Hotspur, Manchester City, dan Everton. Itu adalah tantangan besar," ucapnya seperti dilansir Dailystar (13/10).
Gelandang asal Spanyol ini berhasil menyita perhatian manajer Louis van Gaal sebagai opsi gelandang Setan Merah. Dari empat laga Liga Premier yang sudah ia lakoni, Herrera sukses mencetak dua gol.
Sebelum bergabung dengan The Red Devils, pemain berusia 25 tahun ini bermain untuk Real Zaragoza dan Athletic Bilbao. Ia pun memberi perbedaan antara Liga Spanyol dan Liga Inggris.
"Liga Premier adalah liga yang hebat. Liga ini bermain sangat cepat, tanpa henti, dan antusias fans yang besar," ujar Herrera. "Hal itu sangat bagus karena kadang di negara lain ada tim yang mencoba menguasi bola di akhir laga tapi di Liga Premier Anda akan melihat terjadinya banyak gol."
6 Rival Utama Manchester United Versi Herrera
Ander Herrera baru mencicipi atmosfer Liga Premier di musim 2014/2015.
diperbarui 13 Okt 2014, 19:43 WIBDiterbitkan 13 Okt 2014, 19:43 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Dramatis Pakar Komunis Masuk Islam usai Debat dengan Gus Baha tentang Allah SWT
Klarifikasi Lengkap Menkum Supratman soal Denda Damai Koruptor
Simak, 6 Wisata Gratis di Semarang untuk Liburan Sekolah
Kaleidoskop 2024: Quattrick Gelar Liga Inggris, Manchester City Menuju Immortalitas
Pesawat Antariksa NASA Cetak Sejarah Dekati Matahari
Kisruh PPN Naik 12 Persen, Wajibkah Membayar Pajak? Begini Hukumnya Menurut Ustadz Adi Hidayat
5 Faktor Keterpurukan Manchester United: Ruben Amorim Terlalu Ekstrem?
Hasto Kristiyanto Tersangka dan Yasonna Laoly Dicekal, Jadi Pukulan Beruntun PDIP?
Kaleidoskop Banyuwangi 2024: Gadis 7 Tahun Diperkosa dan Dibunuh hingga Banjir Rob Parah
Luas Sawah Kota Bandung Tinggal 4 Persen dari Total Wilayah, Produksi Padi Capai 8,2 Ton per Hektare
Pria di Jakarta Timur Diculik, Pelaku Ngaku Polisi dan Minta Tebusan
NBA: Kembali Cedera Betis, Luka Doncic Minimal Absen 1 Bulan