Momen Kebangkitan Robin van Persie

Robin van Persie mencetak dua gol ke gawang Southampton.

oleh Arie Nugroho diperbarui 09 Des 2014, 13:28 WIB
Diterbitkan 09 Des 2014, 13:28 WIB
Van Persie 2 Gol, MU Gulung Southampton
Kemenangan 2-1 atas Soton membuat MU naik ke peringkat 3 klasemen Premier League, sekaligus mempertahankan tren bagus.... Selengkapnya

Liputan6.com, Manchester - Penampilan Robin van Persie sempat meredup di awal Kompetisi musim 2014/2015. Namun, RvP bak kembali menemukan momentum kebangkitannya saat berhadapan melawan Southampton.

Kompetisi musim 2013/2014 menjamu musim yang kurang menguntungkan bagi van Persie. Pemain berkebangsaan Belanda itu berkali-kali dihantam cedera. Alhasil hanya 12 gol yang mampu RvP bukukan selama semusim.

Namun, RvP bangkit di Piala Dunia 2014. Pemain berusia 31 tahun itu duduk di posisi ketiga top skor dengan empat gol. Gol RvP yang paling dikenang mungkin adalah tandukan terbangnya saat berhadapan melawan Spanyol.

Awal musim ini, RvP kembali dihantam cedera. Dia baru bisa melesakkan gol perdananya di Liga Premier Inggris saat menghadapi Leicester City, tepatnya pada 21 September lalu.

Setelahnya, pundi gol RvP terus mengalir. Partai melawan Southampton dini hari tadi, Selasa (9/12/2014) WIB, mungkin menjadi momen tak terlupakan bagi RvP.

Makin Tajam

Data & Fakta Menarik MU vs Soton: RvP Striker Superior
Robin van Persie mencetak 7 gol dalam tujuh pertandingan Premier League melawan Southampton.... Selengkapnya



Van Persie membukukan dua gol di partai ini dan membawa MU menutup laga dengan kemenangan 2-1. Gol pertamanya hadir di menit ke-12. Adapun, gol kedua ia bukukan dengan tembakan first time kaki kiri usai mendapatkan umpan Wayne Rooney.

Hebatnya lagi, RvP mencetak dua golnya hanya dengan dua peluang yang ia dapat. MU pun total hanya memiliki tiga percobaan tembakan ke arah gawang, pencapaian terburuk MU sejak 2003 silam.

"Kondisi fisik saya membaik dalam beberapa pekan belakangan. Setiap kali mendapatkan kesempatan bermain 90 menit, segalanya terasa semakin mudah," ungkap RvP seusai laga dilansir Sky Sports.

"Saya ingin terus bermain hingga menit terakhir. Lalu, gol dan assist akan terus mengalir dan pada akhirnya kemenangan bakal datang. Saya hanya ingin mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain," tambah RvP.

Sepanjang laga, mantan kapten Arsenal itu memiliki statistik akurasi tembakan mencapai 67 persen. Dia 50 kali menyentuh bola dan 29 kali melepaskan umpan terukur. Menarik menanti derasnya kucuran keran gol RvP di partai-partai selanjutnya.

Baca Juga:

Klasemen Liga Inggris: MU Tembus 3 Besar, Ancam City

8 Fakta Menarik Southampton vs MU: RvP Striker Superior

Laga Krusial Liga Champions Ditayangkan Gratis di Liputan6.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya