Liputan6.com, Denpasar: Pelatih Bali United Pusam (BUP),Indra Sjafri tak mau terburu-buru merekrut pemain asing. Hingga saat ini, BUP baru rekrut dua pemain asing asal Asia, Yoo Jae Hon (kiper) dan Dae Won Ha (bek).
Sedangkan pemain asing seleksi lainnya belum mendapatkan "lampu hijau" dari Indra. Mantan pelatih timnas U-19 ini punya persyaratan khusus untuk pemain asing. Dikatakannya, pemain asing harus memiliki kualitas lebih tinggi dari pemain lokal.
"Buat apa beli pemain luar tapi kualitas lokal. Lebih baik saya ambil anak-anak lokal," katanya usai pertandingan uji coba di Lapangan Samudra, Kuta, Badung, Bali, Jumat (6/2/2015).
Menurutnya, pemain asing harus memberi contoh baik kepada pemain lokal. Dan pastinya menunjukkan kualitas super dan bagus. "Kalau masih kualitas lokal,Saya akan pilih pemain lokal. Karena, masih banyak yang perlu dibimbing bisa menjadi bagus," kata mantan pelatih Timnas U-19 tersebut.
Sementara itu, dia mengaku pertandingan persahabatan melawan Persebaya adalah uji coba yang bagus untuk Bali United Pusam."Kita banyak tau, kualitas pemain kita, dan pemain lebih bisa memahami apa yang pelatih inginkan. Dalam satu tahun ini, tim ini baru bisa betul-betul mapan dan berkualitas," ujarnya.
Baca juga:
"Atletico Kalah di Derby Madrid, Gelar La Liga Melayang"
Advertisement