Liputan6.com, Bandung - Pentolan Viking Persib Club (VPC), Yana Umar menyebut pemberhentian Qatar National Bank (QNB) League 2015 oleh PSSI akan menimbulkan dampak besar bagi dunia sepak bola terutama klub.
Sejak dituntut mandiri, sumber pendanaan klub Indonesia yang awalnya berasal dari APBD kini harus didanai oleh para sponsor yang logo produknya biasa mejeng di jersey-jersey klub sepakbola Indonesia, terancam bakal ditinggal oleh para pemberi dana tersebut.
"Kita ambil contoh, kalau memang jalan terbaiknya dihentikan. Apakah ada jaminan di musim depan kompetisi akan lebih baik? Mungkin sponsor juga trauma. Itu kan sumber dana klub," kata Yana Umar.
"Bila klub tanpa dana bagaimana nasib pemain, pelatih, manjemen dan bahkan nasib klub itu terancam brangkut. Kalau tidak ada kompetisi, apa yang mereka lakukan?" tambahnya.
Yana menegaskan, penyelesaian masalah ini bisa dilakukan jika Kemenpora dan PSSI menyingkirkan ego masing-masing dan duduk mencari solusi yang terbaik untuk sepakbola Indonesia.
"Simpan semua egonya. Duduk bersama lah, cari jalan keluarnya. Jangan membuat keputusan secepat ini. Masih ada waktu kok," ucapnya.
"Sekarang PSSI memberhentikan liga, Menpora kekeuh menggelar kompetisi, apakah semua klub mau? Mikir-mikir juga dong. Karena kompetisi yang diikuti kan tak sekedar cari juara. Ini harus segera diselesaikan," ujarnya.
QNB League Dihentikan, Bobotoh Minta PSSI-Kemenpora Simpan Ego
Bobotoh menilai penyelesaian masalah ini bisa dilakukan jika Kemenpora dan PSSI menyingkirkan ego masing-masing.
Diperbarui 03 Mei 2015, 10:39 WIBDiterbitkan 03 Mei 2015, 10:39 WIB
Bobotoh (julukan suporter Persib Bandung) memenuhi Stadion Si Jalak Harupat, (10/6/2014) untuk menyaksikan laga tim berjuluk Maung Bandung melawan Barito Putera. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Aksi Istri Wali Kota Bekasi Turun Bantu Korban Banjir, Mengaku Ikut Terdampak
Persentase Pembagian Zakat Fitrah: Panduan Lengkap dan Ketentuan Syariatnya
Wajib Pajak Bisa Lapor SPT di Mal Central Park, Catat Tanggal dan Jam Layanannya
Profil Yuddy Renaldi, Dirut Bank BJB yang Tiba-tiba Mengundurkan Diri
Jangan Salah, Jatuh Cinta Sama Karakter Fiksi Bisa Jadi Gangguan Kesehatan Mental
Banjir Jakarta, Gubernur Pramono Minta Pintu Air Dibuka
Harga Emas Antam Makin Tak Terkendali, Tembus Termahal Lagi
6 Potret Keakraban Amora Lemos dan Arsy saat Buka Puasa di Rumah Krisdayanti
Mengenal Hipotermia, Penyebab, Gejala, dan Cara Penanganannya
Resep Bubur Kacang Ijo yang Lezat dan Bergizi
Potensi Bencana Hidrometeorologi di Sulut, Ruas Jalan Tomohon-Manado Terancam Longsor
Prediksi Liga Champions PSG vs Liverpool: Duel Kelas Berat di Parc des Princes