Pricilla: Untung Tidak Ada yang Centil di PBR

Pricilla adalah seorang fisioterapis PBR.

oleh Antonius Hermanto diperbarui 22 Agu 2015, 16:41 WIB
Diterbitkan 22 Agu 2015, 16:41 WIB
Adinda Pricilla
Adinda Pricilla (fisioterapis) sedang memantau laga uji coba PBR dengan Villa 2000 di Stadion Lebak Bulus Jakarta, Sabtu (22/8/2015). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Persipasi Bandung Raya (PBR) akan diperkuat wanita cantik di Piala Presiden 2015. Dia adalah Adinda Pricilla. Meski menjadi satu-satunya wanita dalam tim, Pricilla tidak merasa canggung atau takut pada pemain yang rata-rata adalah seorang pria.

"Awalnya sih takut, agak panik sedikit, tapi ternyata mereka memang orang baik semua," ujar Pricilla saat ditemui di sesi latihan PBR, Jumat (21/8). "Untungnya tidak ada yang centil, hehe," tambah Pricilla berseloroh.

Wanita yang akrab disapa Cia ini akan menjadi fisioterapis tim 'The Boys Are Back' di turnamen tersebut. Ia sendiri mendapat dukungan dari pihak keluarga terkait pilihan profesinya itu.

"Saya mendapat dukungan penuh dari keluarga, meski sering ke luar kota, itu sudah biasa, karena sejak kuliah saya juga sudah menetap jauh dari keluarga," ucap Cia.

<img alt="Pesepakbola Persipasi Bandung Raya (PBR), Gaston Castano (tengah) berbincang dengan  Adinda Pricilla (fisioterapis) saat laga uji coba dengan Villa 2000 di Stadion Lebak Bulus Jakarta, Sabtu   (22/8/2015). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)" src="http://imgix.production.liputan6.static6.com/medias/963682/original/058069600_1440268044-20150822-PBR_vs_Villa_2000-Jakarta_13.jpg?w=673&h=373&fit=crop&crop=faces&q=40" class="big" />

Lulusan Fisioterapi UKI ini pun mengaku tidak 'ngeri' melihat cedera-cedera yang menimpa para pemain. Ia sudah biasa menangani patah tulang dengan mata kepalanya sendiri.

"Saya sih sudah biasa menangani cedera-cedera pemain. Bagi pemain itu sendiri, cedera kecil pasti akan berdampak besar karena itu untuk kariernya. Tapi jika bagi saya, cedera seperti patah tulang, atau persendian dan masalah otot, itu lah yang parah. Tapi saya sudah biasa menangani hal itu jadi tidak ada rasa takut."

Lantas bagaimana kinerja wanita berdarah Sunda dan Manado ini bersama PBR? Kita saksikan saja paras cantiknya yang akan menghiasi salah satu sudut lapangan. (Ton/Ary)

Baca Juga:
Piala Kemerdekaan dan Coreng Hitam Tim Transisi Kemenpora
Gavin Ingin Curi Perhatian Dejan Antonic
8 Fakta MU Vs Newcastle: Magpies Berpeluang Cetak Rekor Buruk

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya